Jurnalline.com, Manado – Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat RI Basuki Hadimuljono saat berkunjung di provinsi Sulawesi Utara (Sulut) Terkait kunker Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) dalam peresmian Gerbang Tol Danowudu Manado Bitung, Menteri Basuki Didampingi Walikota Manado, Andrei Angouw, Wakil Walikota Manado, Richard Sualang, Gubernur Sulut, Olly Dondokambey meninjau kawasan pantai Malalayang dan memantau pembangunan Bendungan Kuwil Kawangkoan Minut, juga didampingi langsung Bupati Minut Joune Ganda.
“Pak Menteri ingin meninjau langsung dari dekat progres bendungan Kuwil Kawangkoan Minahasa Utara, memiliki fungsi besar bagi masyarakat Sulut. selain itu, bendungan ini juga bermanfaat untuk pengendali banjir dan sebagai lahan konservasi serta pengembangan sektor pariwisata budaya yang dapat menciptakan pertumbuhan ekonomi bagi masyarakat sekitar bendungan,” jelas Joune.
Terpisah Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat RI, Basuki Hadimuljono juga melakukan peninjauan di Kawasan Pantai Malalayang, Manado, Jumat (25/02/2022).
Menteri PUPR juga melihat langsung progres penataan di kawasan pantai Malalayang tersebut yang sementara dikerjakan.
“Akan ditata dan dibuat menarik, sehingga menjadi destinasi pariwisata baru di Kota Manado.”
Turut mendampingi Menteri PUPR Gubernur Sulut, Olly Dondokambey, Walikota Manado, Andrei Angouw, Wakil Walikota Manado, dr. Richard Sualang, beberapa pejabat teknis kementerian.
Penulis : IskandarEffendy
Editor : Ndre
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media