Drill Kering, Prajurit Satlinlamil 3 Membangun Chemistry Dengan Senjatanya

Spread the love

Jurnalline.com, Jakarta – Menembak dengan benar dan tepat sasaran bukanlah perkara yang mudah, diperlukan latihan secara kontinue dan yang tidak kalah pentingnya harus mengenal karakteristik dari senjata yang digunakan. Dalam rangka mewujudkan prajurit yang unggul dan profesional dalam hal menembak menggunkan senjata laras panjang, Staf Operasi Satuan Lintas Laut Militer 3 menggelar latihan menembak drill kering dan bongkar pasang senjata Triwulan I tahun 2022 di Lapangan tembak Lantamal VI Makassar, Rabu (23/3).

Komandan Satlinlamil 3 Kolonel Laut (P) Yulis Andreas Lorentinus menerangkan latihan menembak senjata laras panjang prajurit Satlinlamil merupakan upaya pembinaan personel dan satuan dalam rangka mendukung penugasan dengan tantangan tugas yang semakin kompleks. Untuk latihan kali ini, prajurit Satlinlamil menerima materi berupa pengenalan data dan karateristik senjata SS2 V4, prosedur penembakan senjata laras panjang, teknik napas bidik tarik picu, sikap menembak dengan senjata laras Panjang dan prosedur mengatasi misfire serta bongkar pasang senjata.

“Menembak bukan hanya sekedar menarik picu dan mengenai sasaran. Namun sebenarnya membutuhkan proses yang teliti mulai dari membuat gambar bidik, mengatur nafas dan menentukan ritme dalam menarik picu hingga peluru keluar dari laras senjata dan tepat mengenai sasaran yang dibidik.” terang Komandan Satlinlamil 3 yang juga mengikuti latihan.

Sementara itu dari Mako Kolinlamil, Panglima Kolinlamil Laksda TNI Erwin S. Aldedharma berpesan kepada jajarannya bahwa berlatih adalah bagian dari pembinaan personel dan satuan. Tidak ada prajurit yang hebat, yang ada adalah prajurit yang terlatih. Untuk itu perlu dilaksanakan latihan secara terencana dan berkesinambungan sehingga kemampuan dasar dan naluri tempur prajurit tetap terjaga.

Sesuai instruksi dari Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono bahwa seluruh jajaran TNI AL harus mampu menjaga kepercayaan negara dan rakyat melalui kerja nyata yang bermanfaat bagi institusi, masyarakat, bangsa dan negara. Dengan membangun sumber daya manusia TNI AL yang unggul dan profesional melalui berbagai latihan, prajurit TNI AL siap mengemban setiap penugasan yang diberikan dan diamanatkan oleh negara dan rakyat.

Fram
Editor : Ndre
Sumber : Dispen Kolinlamil

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.