Penamatan Peserta Didik PAUD Trisula Sakti Wasian Kakas Barat

Spread the love

Jurnalline.com, Minahasa – Acara Syukur dan Penamatan anak desa Wasian Kakas di awali dengan ibadah syukur dengan dihadiri Hukum Tua desa Wasian Kakas Marlein Lalametik selasa (14/6/2022).

Sebelumnya Pdt Nova Syalom Emor M.Th. menyampaikan, Pendidikan anak usia dini sangat penting sebab generasi penerus sebagai tulang punggung Negara dan tulang punggung Gereja juga Keluarga mulai dibentuk akhla dan mentalnya.

“Penamatan PAUD Trisula Sakti, desa Wasian Kecamatan Kakas Barat Kabupaten Minahasa pada tahun ajaran 2021-2022 berlangsung baik didukung peran Pemerintah desa Wasian.

“Dalam hal ini adalah motor penggerak aktifitas upaya membentuk generasi yang sehat,cerdas,kreatif,mandiri yang ceria berakhlak mulia dapat berjalan didukung semua pihak.” Tukasnya

Lanjut dikatakannya hal ini harus di mulai dari PAUD sebagai bekal anak dalam memiliki kemampuan kreatif cerdas mudah beradaptasi dengan lingkungan sekitar.

“Pendidikan Usia Dini (PAUD), sebagai cara menumbuhkan rasa tanggung jawab kedisiplinan terhadap diri anak melalui sanggar yang ada. sebagai proses awal bagi diri anak di beri kesempatan belajar cerdas dan optimal.”

Karenanya mari bersama mewujudkan program pendidikan di desa Wasian Hukum Tua Wasian Marlein Komaling Lalamentik S.Pd yang juga sebagai pembina Yayasan Trisula Sakti:

” Ini semua terjadi campur tangan Tuhan dalam menambah suatu nuansa yang baik buat masa depan anak-anak,selain terus berjuang berdoa kita semua agar di beri hikmat sehingga berkembang daya guna dan berhasil dalam meningkatkan mutu pendidikan” urai Lalamentik

Dirinya menambahkan merupakan harapan dari Pembina Yayasan Pendidikan Tk Paud Trisula Sakti Sulut yg juga sebagai Hukum Tua desa Wasian Ibu.Marlein Komaling Lalamentik S.Pd.

Kegiatan acara pemamatan yang dilaksanakan oleh Kepala sekolah PAUD TRISULA SAKTI Ibu.Vira komaling parengkuan bersama para tenaga pengajar juga dihadiri Ketua BPMJ GMIM desa Wasian tokoh Masyarakat dan orang tua murid yang ada.

(IskandarEffendy)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.