Wujud Sinergitas TNI dengan Masyarakat, Yonif MR 412 Kostrad Bangun Mushola

Spread the love

Jurnalline.com, Jakarta – Peduli Sarana Ibadah, Yonif Mekanis Raider 412/BES/6/2 Kostrad bantu warga gotong royong bangun mushola wujud sinergitas TNI dengan masyarakat, Prajurit Yonif MR Kostrad bersama Kodim 0708 Purworejo serta para Komunitas IOF (Indonesia Off-Road Federation) membantu warga gotong royong dalam proses pembangunan sarana Mushola Nur-Alighlas bertempat di Dsn. Sejati, Ds. Brenggong, Kec. Purworejo, Kab. Purworejo, Jumat (06/01/2023).

Kegiatan gotong royong yang dilakukan oleh Yonif MR 412 Kostrad ini merupakan suatu peran aktif yang hadir dalam pembangunan sarana ibadah di wilayah binaannya sekaligus menjalin kebersamaan dan mempererat tali silaturahmi demi mewujudkan kemanunggalan TNI bersama rakyat.

“Berkenaan dengan dimulainya kegiatan ini, semoga hasil pembangunan Rehab Mushola Nur-Alighlas ini dapat bermanfaat untuk masyarakat Dusun Sejati. Saya ucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Para Donatur, Forkopimcam Purworejo, Kades Brenggong beserta perangkat serta warga masyarakat yang sudah berpartisipasi secara aktif baik langsung maupun tidak langsung mendukung kegiatan Rehab Mushola kali ini, karena kegiatan karya bakti seperti inilah yang dapat tercipta kemanunggalan TNI-Rakyat,” ucap Komandan Yonif Mekanis Raider 412 Kostrad.

Pelaksanaan kegiatan Rehab Mushola serta berbagai bentuk karya bakti TNI lainnya, pada dasarnya mempunyai dua dimensi sasaran yaitu merupakan upaya untuk memperkokoh kemanunggalan TNI-Rakyat guna mendukung terwujudnya ketahanan wilayah dalam Sistem Pertahanan Semesta (Sishanta) dan memotivasi serta menumbuhkan semangat kegotongroyongan guna menciptakan proses pemberdayaan masyarakat agar berpartisipasi aktif dan kepedulian dalam akselerasi pembangunan di pedesaan.

Untuk mendukung kedua sasaran tersebut, TNI sebagai komponen utama dalam Sishanta harus mendapatkan dukungan sepenuhnya dari rakyat dan segenap komponen bangsa. Karena itulah kegiatan seperti ini perlu untuk diselenggarakan dan dikembangkan secara terus menerus, selain ditujukan mem bantu mengatasi kesulitan rakyat, juga sebagai wadah yang efektif bagi TNI untuk menjaga dan memeliharaan silaturahmi komunikas dengan rakyat dengan terwujudnya hubungan emosional dan rasa kebersamaan dari kemanunggalan TNI dan rakyat.

Kegiatan tersebut melibatkan personel Yonif Mekanis Raider 412/BES/6/2 Kostrad yang dipimpin oleh Lettu Inf Dede Dwi Syahputra, Babinsa setempat dan seluruh elemen masyarakat. Terlihat semangat dan antusias masyarakat dalam proses pembuatan Musala Nur-Alighlas yang memang masih jauh dari kata layak.

Atas terselenggaranya gotong royong ini, Bapak Achmad Suradi selaku Imam Mushola Nur-Alighlas menyampaikan rasa bangga dan terima kasihnya kepada Yonif Mekanis Raider 412/BES/6/2 Kostrad, kerena telah membantu warga membangun sarana Masjid untuk memperbesar kapasitasnya.

“Mudah-mudahan pembangunan ini dapat berlangsung dengan lancar dan cepat selesai sehingga bisa dipergunakan oleh warga untuk sarana ibadah,” pungkasnya.

Alex
Penkostrad

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.