Pantau Stok dan Harga Bahan Pokok, Babinsa Sambangi Kepala Pasar PD Jaya Rawabuaya

Spread the love

Jurnalline.com, Jakarta – Kodim 0503/JB. Babinsa Kel. Rawa Buaya Sertu Rital S, bersilaturahmi dengan Kepala Pasar PD. Jaya Bp Hasan, bertempat di Pasar PD. Jaya jl. Pakis Raya no. 40 RT 09 RW 06 Kel. Rawabuaya Kec. Cengkareng Jakarta. Selasa (21/02/2023)

“Menjelang bulan suci Ramadhan harga kebutuhan pokok selalu mengalami kenaikan, untuk itu Babinsa bersilaturahmi ke Kepala Pasar untuk mengetahui kenaikan dan stok kebutuhan pokok yang ada di Pasar Jaya”, tutur Babinsa.

Saat ini menurut Kepala Pasar Bapak Hasan untuk kenaikan harga memang sudah ada, tapi masih dalam batas normal kemudian untuk stok barang kebutuhan sampai saat ini masih mencukupi untuk kebutuhan menjelang bulan suci Ramadhan dan akan terus dilakukan pemantauan sehingga diharapkan untuk harga akan tetap stabil.

“Terima kasih atas kepedulian dari aparat wilayah seperti Babinsa yang telah ikut memastikan keamanan dan kebutuhan pokok dipasar tersedia “, ungkap Bp. Hasan.

“Semoga melalui komsos ini terjalin hubungan yang baik antara pihak pasar dengan Babinsa, sehingga akan terjalin komunikasi bila terjadi kenaikan maupun sesuatu dipasar”, tutup Babinsa.

Fram
Pen04/CK

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.