Pengurus Bumdes Desa Bumidaya Dapat Apreasi dari Ketua TP PKK Lamsel

Spread the love

Jurnalline.com, Lampung Selatan –Kunjungi kantor Sekretariat Bumdes Desa Bumi daya Ketua TP PKK Kabupaten Lampung Selatan, Hj. Winarni Nanang Ermanto Apreasi Kinerja pengurus Bumdes Maju Bersama.

Hat tersebut di lakukan Winarni di saat Desa Bumi daya menjadi wakil Kecamatan Palas, mengikuti lomba desa tingkat kabupaten tahun 2023, dan mengunjungi kantor sekretariat Bumdes Desa Bumidaya di dampingi Camat Palas, Ns. Rosalina M. Kep.

Menurut Winarni, salah satu indikator utama yang menjadi penilaian adalah
indeks Desa membangun IDM dan data profil desa, dan tak kalah penting adalah Pendapatan Asli Desa ( PAD).

“Ini sudah bagus dalam pengelolaan dana Bumdes dan ini dalam laporan pengurus, sudah memberikan PAD ke desa setiap tahunnya,” ucap Winarni saat memeriksa administrasi bumdes

Dalam kesempatan itu juga Winarni menambahkan dalam lomba Desa tingkat kabupaten tahun 2023, Desa Bumidaya optimis menjadi yang terbaik karna siap di semua bidang.

Sementara itu ketua Bumdes Maju Bersama Desa Bumidaya Edi Suryanto, di kunjungi oleh Ketua TP PKK Lamsel, Hj. Winarni, salah satu dukungan moril sebab menurutnya saat ini pengurus Bumdes, telah bekerja semaksimal mungkin supaya bisa mendapatkan PAD ke desa.

“Ini salah satu dukungan moril, di kunjungi oleh Ketua TP PKK Lamsel, Hj Winarni Nanang Ermanto, di sekretariat Bumdes dan kami akan berusaha untuk berinovasi dalam mengembangkan Bumdes Maju Bersama,” kata dia

Di hadapan Ketua TP PKK Lamsel, Edi Suryanto juga menjelaskan saat ini Bumdes Maju Bersama, menjalankan berbagai macam usaha, di antaranya di bidang peternakan dengan usaha pengemukan sapi, Usaha Petrashop, penyewaan los pasar dan menerima jasa pembayaran pajak kendaraan.

“Pada tahun 2021 PAD kami kedesa sebesar Rp. 17,380,670, dan Tahun
2022, sebesar Rp. 12,008,000
PAD turun krn ada wabah PMK (Penyakit Mulut dan Kaki) harga BBM naik, daya beli masyarakat turun.” ucap dia

Penulis : Rudi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.