Jurnalline.com, Minahasa – Tidak butuh waktu lama bagi Sekretaris Daerah Minahasa yang baru Dr Lynda Watania MM MSi untuk menjalankan tugas.
Selasa (28/2/2023),
Sekda Lynda Watania pada hari pertama Ngantor langsung mengumpulkan jajaran Pemkab Minahasa untuk menggelar rapat di Ruang Sidang Kantor Bupati Minahasa.
Dalam pertemuan tersebut, Sekda Lynda Watania memberikan penekanan pada hal-hal terkait sinergitas seluruh jajaran dalam menjalankan tugas.
Watania memotivasi jajarannya untuk membangun komitmen dalam menjalankan tugas di lingkungan kerja masing-masing.
“Kita butuh sinergitas dan komitmen yang kuat untuk membuat terobosan-terobosan untuk membangun Minahasa menjadi semakin hebat kedepan,” ujar Sekda Watania.
Sementara itu Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kabupaten Minahasa Maya Kainde SH MAP, mengatakan bahwa apa yang menjadi arahan Sekda Lynda Watania menjadi motivasi bagi seluruh jajaran.
“Saya rasa ini bukan sekedar menyampaikan kesan pertama di hari pertama bertugas sebagai Sekda Minahasa yang baru. Tetapi hari ini adalah awal untuk melakukan lompatan-lompatan hebat demi terwujudnya visi serta misi Bupati dan Wakil Bupati Minahasa,” ungkap Kadis Marina Maya Kainde.
Maya mengaku optimis melalui kepemimpinan Sekda Lynda Watania Minahasa akan banyak mengalami kemajuan dalam pelayanan publik dan lain sebagainya.
(IskandarEffendy)
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media