Jurnalline.com, KOTA TANGERANG, – Polres Metro Tangerang Kota menggelar kegiatan doa bersama lintas agama menjelang momentum peringatan Hari Bhayangkara ke-77. Jum’at (23/6/2023) pagi. Menghadirkan seluruh tokoh agama, Islam, kristiani, Protestan, Hindu, Budha dan Konghucu maupun Forkopimda, Kemenag, MUI maupun FKUB Kota Tangerang.
Acara doa bersama lintas agama melibatkan forum komunikasi umat beragama (FKUB) kota Tangerang ini merupakan upaya ikhtiar batiniah untuk Polri semakin lebih baik dan dicintai masyarakat demi kebaikan bangsa Indonesia.
Kegiatan berlangsung di aula kantor Polres Metro Tangerang Kota, Polda Metro Jaya itu sekaligus mendoakan keamanan, kelancaran dan kondusifitas Pemilu 2024 mendatang.
Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol Zain Dwi Nugroho menjelaskan doa bersama seluruh umat beragama di Kota Tangerang ini menjadi pendukung dari setiap langkah dan upaya membawa kedamaian di wilayah hukum Polres Metro Tangerang Kota menuju Indonesia menjadi lebih maju dan sejahtera.
“Tentunya doa lintas agama hari ini, menjadi sesuatu yang sangat penting. Karena memang, doa ini menjadi salah satu ikhtiar batiniah dari apa yang kita lakukan, selain upaya lahiriah yang selama ini mungkin sudah kita laksanakan bersama,” kata Zain dalam keterangannya.
Menurutnya, Ikhtiar dan doa harus terus berjalan beriringan di tengah terjadinya dinamika situasi politik yang penuh dengan dinamika. Pasca terjadinya pandemi COVID-19 yang terjadi di seluruh dunia, Negara Indonesia kini telah memasuki masa endemi.
“Kita tahu, saat ini kita sedang menghadapi situasi tahun politik, dengan doa Lintas agama ini kita berharap diberikan kelancaran dan kedamaian pada pemilu 2024,” ujarnya
Zain pun menekankan masyarakat untuk terus menjaga rasa persatuan dan kesatuan, pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat diperlukan sinergitas seluruh elemen, TNI-Polri, Pemerintah Daerah, tokoh agama, tokoh masyarakat, insan media hingga seluruh organisasi kemasyarakatan.
“Segala bentuk potensi ancaman, gangguan maupun permasalahan Kamtibmas, akan dapat dicegah ataupun diselesaikan dengan seluruh elemen masyarakat bila kita selalu bergandengan tangan,” tandas Zain.
Acara yang dihadiri Wakil Wali Kota Tangerang, Sachrudin tersebut dalam sambutannya mengatakan dengan doa kepada yang maha kuasa adalah menyerahkan segala daya dan upaya kepada- Nya, Kota Tangerang saat ini dalam situasi Kamtibmas yang aman dan nyaman dan itu menjadi harapan seluruh masyarakat. Sentuhannya adalah bersama
“Doa adalah senjata yang paling mutakhir bagi umat manusia, memohon ketentraman dan kenyamanan, karena hakekatnya semua adalah urusan yang maha kuasa,” katanya.
Mewakili Pemerintah Daerah Kota Tangerang (Pemkot) Sachrudin mengungkapkan terima kasih kepada seluruh jajaran Kepolisian Resort Metro Tangerang kota yang telah menjaga kondusifitas wilayah.
Sementara, Wakil Ketua MUI Kota Tangerang KH. Abdul Muthalib, mengapresiasi doa lintas agama yang dilaksanakan, Majelis Ulama Indonesia akan terus mensupport terciptanya masyarakat aman dan damai.
“Semoga Indonesia semakin damai dan indah, selamat hari Bhayangkara ke -77 tahun 2023,” tutupnya.
Fram
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media