Laudi Mailangkay Desa Karondoran Siap Mengikuti Penilaian Lomba Desa Tingkat Kabupaten Minahasa

Spread the love

Jurnalline.com, Langowan (Minahasa) — Dalam mengikuti kegiatan Perlombaan Lomba desa ke tingkat Kabupaten Minahasa tahun 2023, dirinya menghimbau kepada seluruh masyarakat agar supaya dapat berperan pada penataan lingkungannya masing masing, seperti dengan mengecat pagar, membuat dapur hidup, dan kebersihan lingkungan sekitar.

Adapun satu Tujuan dilaksanakannya Lomba Desa utusan Kecamatan Langowan Timur, desa Karondoran kedepan terus terjaga akan kebersihan, keindahan, dan desa yang bukan hanya bersih akan tetapi aman nyaman dan Tentram.

Dalam mengikuti pelaksanaan penilaian Lomba desa dan Kelurahan tahun 2023 ketingkat Nasional Hukum tua desa Karondoran Laudi Maliangkay, saat dikonfirmasi awak media menyampaikan merupakan kebanggaan tersendiri.

“Diutusnya Desa Karondoran mengikuti Lomba desa tahun 2023, kiranya dapat disuport oleh perangkat desa karangtaruna dan juga BPD, sehingga desa Karangtaruna boleh menjadi desa percontohan bahkan desa teladan ini karena bukan hanya maju berkembang akan tetapi dapat menjadi desa mandiri untuk seluruh masyarakat.” Jelas sosok yang kembali dipercayakan dalam memimpin desa Karondoran oleh Bupati ROR Wabup RD kemarin hari.

Sementara itu dalam hal
Penyerahan SK PLT Hukum Tua kepada Laudi Maliangkay Kumtua desa Karondoran juga mengucapkan terima kasih atas kepercayaan oleh Bupati ROR, Wabup RD, ibu Sekda Lynda Watania bersama Kadis PMD serta jajaran kedepan desa Karondoran semakin maju berkembang, pembangunan terus dikebut untuk peningkatan kesejahteraan rakyat dan sebagainya.

Dirinya menambahkan dengan keikutsertaannya desa Karondoran utusan Kecamatan Langowan Timur ke tingkat Kabupaten menjadi harapan desanya terus berbenah menjadi desa maju dan Sejahterah.”
Kerja bersama dalam mewujudkan desa Karondoran yang maju dan sejahterah adalah harapan bersama. ” kuncinya

(IskandarEffendy)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.