Jurnalline.com, Sidoarjo Puspenerbal – TNI AL, Puspenerbal. Prajurit Lanudal Manado turut serta dalam pelatihan Dasar Pertolongan di Permukaan Air bagi Potensi Pencarian dan Pertolongan yang diselenggarakan oleh Kantor SAR Manado, bertempat di Balai Diklat Keuangan Manado, Rabu (8/6/23).
Kegiatan pelatihan yang dibuka secara resmi oleh Kepala Kantor SAR Manado, Monce Brury. S. IP., ini diikuti oleh 50 Peserta dari instansi TNI-POLRI, Lembaga dan organisasi potensi SAR yang ada di wilayah Sulawesi Utara. Kegiatan pelatihan dilaksanakan selama satu minggu sampai dengan 10 Juni 2023.
“Kegiatan ini merupakan kesempatan yang baik bagi Prajurit Lanudal Manado untuk mengasah keterampilan dan meningkatkan kemampuan SAR, khususnya untuk mengantisipasi terjadinya kecelakaan dan bencana di permukaan air, baik pada aspek pertolongan maupun bantuan medis awal. Harapannya nanti mampu mengaplikasikan seluruh teori dan keterampilan yang diperoleh selama pelatihan untuk mendukung tugas Operasi Militer Selain Perang”. Ungkap Danlanudal Manado, Letkol Laut (P) Tatang Yanuar Ristanto, M. Tr. Opsla.
Fram
-Garda Jalakaca Perkasa-
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media