Upacara Parade dan Defile HUT Ke-67 Penerbangan TNI Angkatan Laut Tahun 2023

Spread the love

Jurnalline.com, Sidoarjo Puspenerbal – TNI AL, Puspenerbal. Komandan Puspenerbal (Danpuspenerbal) Laksda TNI Imam Musani, S.E., M.Si., M.Tr.Opsla. menghadiri Upacara Parade dan Defile Dalam Rangka HUT KE-67 Pusat Penerbangan TNI Angkatan Laut, yang dipimpin oleh Dankodiklatal Letjen TNI (Mar) Suhartono. Di Apron Hanggar Fasharkan Pesud. Sabtu, 17 Juni 2023. Kegiatan ini merupakan puncak HUT Penerbangan TNI Angkatan Laut.

Sejarah panjang penerbangan TNI angkatan laut merupakan jejak perjalanan yang mengagumkan dalam perjuangan dan pengabdian untuk menjaga kedaulatan laut Negara Kesatuan Republik Indonesia, Hal tersebut dimulai dari pembentukan Dinas Penerbangan TNI Angkatan Laut pada tahun 1956 yang saat ini menjadi Pusat Penerbangan TNI Angkatan Laut.

Sepanjang pengabdiannya penerbangan TNI Angkatan Laut telah mengukir prestasi yang membanggakan melalui berbagai operasi penegakan hukum patroli laut evakuasi medis dan banyak tugas kemanusiaan lainnya melalui inovasi teknologi dan latihan yang intensif penerbangan TNI AL terus berkembang dan beradaptasi terhadap tantangan zaman memainkan peran krusial dalam mendukung pertahanan maritim dan menjaga stabilitas nasional.

Sebagai kata terdepan pertahanan maritim di udara penerbangan TNI AL terus berkomitmen untuk menjaga keamanan dan kedaulatan negara sebagai mata telinga serta kepanjangan tangan dari KRI dan pasukan Marinir Puspenerbal berperan penting dalam menentukan kemenangan pertempuran dan menjaga keselamatan pasukan kawan.

Tema yang diangkat pada peringatan ulang tahun Penerbangan TNI Angkatan Laut tahun ini yaitu “Penerbangan TNI AL Patriot NKRI siap mendukung Indonesia pulih lebih cepat bangkit lebih kuat” selaras dengan tema tersebut penerbangan TNI AL merupakan kekuatan yang siap mendukung pemulihan dan kebangkitan Indonesia serta siap memberikan pengabdian terbaik dalam situasi darurat mempercepat pemulihan juga membangun kembali kekuatan dan kemampuan Penerbangan Angkatan Laut yang diperhitungkan sekaligus disegani seperti pada beberapa dekade yang lalu.

Usai Upacara Parade dan Defile dilanjutkan dengan ramah tamah dan hiburan di wisma perwira Lanudal Juanda, yang dihadiri oleh seluruh pejabat serta tamu undangan.

Fram

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.