Jurnalline.com, Surabaya, – Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Danlantamal) V Laksamana Pertama TNI Eko Wahjono beserta Ketua Korcab V DJA II Ny.Dian Eko Wahjono mengikuti Upacara Parade dan Defile dalam rangka memperingati HUT ke-78 TNI Tahun 2023 di Dermaga Madura Koarmada II Ujung Surabaya. Kamis (05/10/23).
Bertindak selaku Inspektur Upacara (Irup) Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Farid Makruf dan pada peringatan Hari Ulang Tahun ke-78 TNI tahun 2023 ini, mengusung tema “TNI Patriot NKRI, Pengawal Demokrasi Untuk Indonesia Maju”.
Dalam amanatnya Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono yang dibacakan oleh Pangdam V/ Brawijaya menyampaikan bahwa momentum ulang tahun ke-78 TNI, harus kita jadikan sebagai bahan introspeksi untuk berbenah demi mewujudkan TNI yang profesional, modern, dan tangguh.
Panglima TNI mengucapkan terima kasih kepada seluruh prajurit TNI atas dedikasi, loyalitas dan profesionalisme yang telah ditunjukkan selama ini. TNI tidak boleh terlena karena beragam tantangan yang sedang dan akan kita hadapi tidaklah ringan, para prajurit TNI dituntut untuk peka dan antisipatif terhadap dinamika dan perkembangan situasi bangsa.
TNI harus terus melakukan adopsi, inovasi dan rekayasa teknologi mutakhir, memberdayakan industri pertahanan global dengan memegang teguh semangat kemandirian melalui penguatan industri pertahanan dalam negeri guna tercapainya postur TNI yang diharapkan.
Fram
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media