Jurnalline.com, Kodam Jaya, Tangerang – Kasdim 0506/Tgr Letkol Inf Fardin Wardhana membacakan amanat Menpora RI dalam rangka upacara Peringatan ke 95 hari Sumpah Pemuda Tahun 2023, upacara di lapangan Makodim 0506/Tgr Jalan TMP. Taruna No. 1 Kelurahan Sukasari Kecamatan Tangerang Kota Tangerang, Sabtu (28/10/2023).
Bertindak selaku Irup Kasdim 0506/Tgr Letkol Inf Fardin Wardhana, Dan Up Danunit Intel Dim 0506/Tgr Lettu Arh Afif Ali Haini, Perwira Up Pgs Pasi Pers Kapten Inf Indrat, Pembawa Acara Serka (K) Tari Sulasmi, Pembaca Keputusan Kongres: Babinsa Ramil 04/Ciledug, Pengibar Bendera 3 Personil Babinsa Koramil 04/Ciledug, Pembaca UUD 45 : Babinsa Koramil 04/Ciledug dan Pembaca Doa Sertu Mukri Koperasi.
Dalam amanat Irup membacakan sambutan Menpora mengatakan, hari ini 28 Oktober 2023, bersama memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-95 tahun 2023.
“Kita ketahui bersama bahwa setiap tanggal 28 Oktober kita selalu merayakan peringatan Hari Sumpah Pemuda (HSP),” ujarnya.
Momentum tersebut mengingatkan bangsa Indonesia terhadap sejarah gotong royong seluruh elemen pemuda yang berhasil menebar semangat jiwa patriotisme, sekaligus menyatukan visi kebangsaan dalam Sumpah Pemuda 1928 yang melahirkan sebuah komitmen kebangsaan, yaitu bertumpah darah satu tanah air Indonesia, berbangsa satu bangsa Indonesia, dan menjunjung bahasa persatuan bahasa Indonesia.
“Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-95 Tahun 2023 mengusung tema “Bersama Majukan Indonesia”, dengan logo HSP ke-95 yang bermakna membentuk stilasi barisan manusia yang menyimbolkan kolaborasi dan warna-warni menunjukkan keanekaragaman suku, bahasa, dan budaya. Heterogenitas tersebut sebagai sumber kekuatan dalam memajukan Indonesia,” jelasnya.
Pemerintahan Republik Indonesia telah membuka luas partisipasi pemuda-pemudi generasi muda Indonesia hari ini telah seiring sejalan mewujudkan harapan masa depan Indonesia bersama-sama. Inklusifitas dalam ekosistem kolaborasi lintas generasi telah membangun optimisme kolektif bahwa sekarang para pemuda-pemudi mendapatkan tempat terhormat di dalam pembangunan nasional.
“Posisi Indonesia memang sedang berproses menyelesaikan persoalan korupsi, kemiskinan, pengangguran, narkoba, pornografi, hoax, ujaran kebencian, serta sejumlah problem bangsa lainnya. Tetapi semua itu bukan menjadi alasan bagi para pemuda untuk berhenti melaju menuju Indonesia maju dan menciptakan masyarakat adil dan makmur,” paparnya.
Fram
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media