Jurnalline.com, Timika – Wakil Bupati Timika Bapak Johannes Rettob mengunjungi Mako Brigif 20/IJK/3 Kostrad. Kunjungan tersebut juga berlangsung bertepatan dengan pembukaan Pekan Olahraga Daerah (Porda) Timika Tahun 2023. Senin (27/11/2023).
Dalam kunjungannya ke Brigif 20/IJK kali ini, Wakil Bupati Timika diterima dengan hangat di dalam ruang transit Mako Brigif 20/IJK oleh Komandan Brigade Infanteri 20/IJK/3 Kostrad Letkol Inf Raden Yoga Raharja, S.E., M.M., M.I.Pol.
Dalam hal ini, Danbrigif 20/IJK menyampaikan, “Kami sangat berterima kasih kepada Bapak Wakil Bupati Timika, karena telah mempercayakan kami sebagai Tuan Rumah Porda Timika Tahun 2023. Harapan kami, semoga kegiatan atau event seperti ini dapat terus dilaksanakan setiap tahunnya, sehingga akan menjaga hubungan baik antara Pemerintah Daerah Timika dengan TNI khususnya Brigif 20/Ima Jaya Keramo,” ucap Danbrigif.
Diakhir kunjungannya, Wakil Bupati Timika mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Danbrigif 20/IJK, karena telah mendukung dalam pelaksanaan kegiatan Porda Timika Tahun 2023. “Kerjasama antara Pemerintah Daerah Kabupaten Timika dengan TNI khususnya Brigif 20/IJK, harus terus dijaga dan dikembangkan, serta harus terus bersinergi untuk membangun Kabupaten Timika,” ujar Wakil Bupati.
Fram
(Penkostrad)
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media