Yonif 755/Yalet Kostrad Menggelar Kegiatan Bakti Sosial Dalam Rangka Peringati Hari Ulang Tahun Satuan Ke-19

Spread the love

Jurnalline.com, Jakarta – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Satuan Ke – 19 Batalyon Infanteri 755/Yalet Kostrad menggelar kegiatan Bakti Sosial dengan memberikan bantuan Sembako kepada Yayasan Panti Asuhan Santo Vincensius, Panti Asuhan dan Pondok Pesantren Al Munawwaroh serta Warakawuri, Kab. Merauke, Prov. Papua Selatan.

Kegiatan Bakti Sosial Peduli sesama ini dipimpin langsung oleh Danyonif 755/Yalet Kostrad dan Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Ranting 3 Yonif 755/Yalet yang juga didampingi oleh Wadanyon, Danki, Perwira Staf, Bintara dan Tamtama serta Pengurus Persit Kartika Candra Kirana Ranting 3.

Tidak hanya bantuan Sembako, Danyonif 755/Yalet Kostrad juga memberikan motivasi kepada anak-anak di panti asuhan ataupun pondok pesantren agar selalu semangat dalam belajar dan terus mengukir prestasi sehingga kedepan menjadi penerus bangsa yang baik serta berbudi pekerti yang luhur. Jangan mudah menyerah dengan kondisi yang ada.

Komandan Batalyon Infanteri 755/Yalet Kostrad Letkol Inf M. Slamet Wijaya, S. Sos., M. Han., M.A. menyampaikan bahwa, kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memperingati HUT Batalyon ke-19. Seiring dengan bertambahnya usia, Danyonif juga memohon do’a restu agar senantiasa dapat memberikan pengabdian yang terbaik bagi Bangsa dan Negara Indonesia.

“Tak lupa pula, kami juga meminta doanya untuk segenap Prajurit Yonif 755/Yalet Kostrad yang akan berangkat tugas tahun depan agar selalu diberikan kesehatan, kekuatan dan mendapat perlindungan Allah SWT, serta nantinya dapat kembali ke satuan dalam keadaan utuh, lengkap dan selamat,” ujar Danyonif.

Fram

(Penkostrad).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.