Jurnalline.com, Timika – Untuk memeriahkan Dirgahayu Yonif 754/ENK dan Yonif 755/Yalet, satuan jajaran Brigif 20/IJK/3 Kostrad menggelar Lomba Peleton Tangkas di Yonif 754/ENK. Sabtu, (25/11/2023).
Dalam kesempatan tersebut, Danbrigif 20/IJK/3 Kostrad Letkol Inf Raden Yoga Raharja, S.E., M.M., M.I.Pol., meninjau langsung pelaksanaan perlombaan Ton Tangkas menembak.
Perlombaan menembak Ton Tangkas terdiri dari materi menembak tepat, menembak reaksi, menembak plat dan menembak pistol. Danbrigif mengatakan, menembak menggunakan senjata api baik berupa senapan maupun pistol merupakan keterampilan khusus yang harus dimiliki prajurit. Karena prajurit diwajibkan memiliki kemampuan menembak.
“Dengan berlatih menembak terus menerus, maka prajurit itu akan menjadi hebat, khususnya hebat menembak dan akan berguna di dalam penugasan,” imbuh Danbrigif.
Fram
(Penkostrad).
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media