Prajurit Jajaran Kolinlamil Terima Sosialisasi Perumahan

Spread the love

Jurnalline.com, Jakarta — Sebanyak 113 personel yang merupakan perwakilan Prajurit dan PNS jajaran Kolinlamil dari tiap-tiap satuan kerja, menerima sosialisasi Penyedian Perumahan dari pengembang PT Hasanah Bumi Sriwijaya Regency, bertempat di Gedung Laut Natuna Mako Kolinlamil, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Rabu (13/12).

Kepala Dinas Administrasi dan Personel (Kadisminpers) Kolinlamil Kolonel Laut (KH/W) Angesti Udiati, CHRMP dan Letkol Laut (KH) Sarjono, menerima kedatangan Tim Sosialisasi dari PT Hasanah yang dipimpin bapak Derry selaku General Manager Perumahan Bumi Sriwijaya Regency.

Sosialisasi yang disampaikan oleh PT Hasanah melalui bapak Derry adalah untuk memberikan gambaran informasi tentang persyaratan dan tipe perumahan yang diperlukan untuk prajurit. Selama kegiatan berlangsung, tampak wajah antusias para prajurit yang mengikuti acara tersebut. Para Prajurit dan PNS yang hadir, sangat berharap bisa mendapatkan fasilitas kemudahan dalam memiliki rumah pribadi.

Kadisminpers Kolinlamil dalam hal ini mewakili Panglima Kolinlamil Laksda TNI Hudiarto Krisno Utomo,PSC(J).,M.A.,M.M.S., CHRMP menyampaikan sosialisasi perumahan dari PT Hasanah, dilaksanakan untuk memberikan informasi seputar pemahaman dan bimbingan berkaitan dengan kepemilikan rumah pribadi yang merupakan salah satu bagian teknis perawatan personel TNI AL.

“Melalui sosialisasi ini, diharapkan para personel Kolinlamil dapat memahami prosedur dan mekanisme terkait pengajuan dan kepemilikan rumah pribadi, melalui Tabplin (Tabungan Disiplin) dan PUM Asabri dan persyaratan administrasi yang harus dilengkapi” ungkap Kadismipers Kolinlamil.

Fram

(Dispen Kolinlamil).

kasal

tni_angkatan_laut

jalesvevajayamahe

indonesiannavy

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.