Danlantamal XII Kunjungi KRI Teluk Amboina-503Di Pelabuhan Dwikora Pontianak

Spread the love

Jurnalline.com, Pontianak,TNI AL- Lantamal XII – Dalam rangka memupuk tali silaturahmi Komandan Lantamal XII Laksamana Pertama TNI Agoeng MKS kunjungi Kapal Perang KRI Teluk Amboina-503 di Dermaga Pelabuhan Dwikora Pontianak Kalimantan Barat. Jl. Pak Kasih Pontianak Kalimantan Barat. Kamis (25/01/2024).

Pada kesempatan tersebut, Komandan Lantamal XII Laksamana Pertama TNI Agoeng MKS, menyampaikan bahwa tugas pokok Lantamal XII adalah menyelenggarakan dukungan logistik dan administrasi bagi unsur – unsur TNI/ TNI Angkatan Laut, serta menyediakan fasilitas labuh dan pangkalan bagi kapal yang melaksanakan tugas operasi di wilayah kerja Lantamal XII Pontianak.

Sebagai pembinaan potensi nasional menjadi kekuatan pertahanan keamanan negara dibidang kemaritiman, pemberdayaan matra laut serta tugas-tugas lain berdasarkan kebijakan Kasal, selaku pelaksana operasi.

“Selain itu harus memberikan pelayanan terbaik kepada unsur yang sandar di wilayah kerjanya, salah satunya adalah mengunjungi kapal yang sandar sebagai wujud silaturahmi dan mempererat tali persaudaraan” ucapnya lagi.

Kedatangan KRI Teluk Amboina – 503 yang dikomandani Mayor Laut (P) Harun Bekti Ariyoko di Pelabuhan Dwikora Pontianak ini adalah dalam rangka Operasi Angkutan Laut Mendukung Pendistribusian Perbekalan dan Material Babek TNI TA 2023.

Hadir pada kegiatan tersebut Danpomal Lantamal XII, Pasops Lantamal XII, para Perwira dan prajurit KRI Teluk Amboina-503.

Fram

(Dispen Lantamal XII)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.