Prajurit dan Persit Yonif 509 Kostrad menerima Penyuluhan Hukum

Spread the love

Jurnalline.com, Jakarta – Yonif 509 Kostrad melaksanakan kegiatan Penyuluhan Hukum yang diikuti oleh seluruh Prajurit dan Persit KCK Ranting 2 Yonif 509 di GSG (Gedung Serba Guna) Yonif 509 Kostrad. Jum’at (19/01/2024).

Dalam kegiatan ini seluruh Prajurit dan Persit Yonif 509 Kostrad menerima Penyuluhan Hukum yang sampaikan oleh Pakum Brigif 9 Dharaka Yudha Kapten Chk Jerymia Seky Tanaem, S.H dan di dampingi Pakum dari Makostrad Letda Chk Irawan Suharto, S.H. yang sekarang BP ke Yonif 509 Kostrad dalam memenuhi jabatan satgas.

Penyuluhan Hukum kali ini dengan Tema “Melalui Penyuluhan Hukum Kita Tingkatkan Kesadaran Hukum Prajurit dalam rangka Mendukung Tugas Pokok TNI-AD”. Ada beberapa Point yang disampaikan dalam kegiatan tersebut diantaranya kasus disiplin prajurit dan persit di jajaran TNI-AD dan juga memberikan pembekalan terhadap prajurit yang akan melaksanakan satgas.

Tujuan kegiatan penyuluhan Hukum ini untuk memberikan gambaran kepada prajurit dan Persit KCK Ranting 2 Yonif 509 agar selalu mengikuti aturan-aturan yang sudah ditetapkan oleh Institusi TNI-AD khususnya.

Kapten Chk Jerymia Seky Tanaem, S.H. menjelaskan kepada seluruh prajurit dan persit Yonif 509 Kostrad bahwa kasus disiplin prajurit harus kita banyak ketahui sehingga kita perlu tau segala bentuk jenis dan pelanggaran dan sanksi hukum yang tidak harus kita lakukan di jajaran TNI-AD khususnya satuan Kostrad Yonif 509 Kostrad.

Dengan ini prajurit ataupun persit Yonif 509 bisa memahami, sadar akan hukum dan tidak melanggar apa yang sudah menjadi ketentuan yang berlaku dan juga mempedomani sebaik mungkin sehingga nantinya meminimalisir pelanggaran yang terjadi di satuan.

Harapannya semoga dengan adanya kegiatan Penyuluhan Hukum ini kita seluruh Prajurit dan persit Yonif 509 Kostrad dapat lebih hati hati dalam segala yang mengarah pelanggaran. Kami seluruh keluarga besar Yonif 509 Kostrad mengucapkan terimakasih kepada Kapten Chk Jerymia Seky Tanaem, S.H telah meluangkan waktunya untuk memberi Penyuluhan Hukum di satuan tercinta dan kebanggaan kami Yonif 509/BY/9/2 Kostrad.

Fram

(Penkostrad)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.