Gubernur Akmil Tinjau On The Job Training (OJT) di Yonkav 1 Divif 1 Kostrad

Spread the love

Jurnalline.com, Jakarta – Gubernur Akademi Militer Mayjen TNI R. Sidharta Wisnu Graha, S.E. meninjau kegiatan On-the-Job Training (OJT) Taruna Tk. III/Sermadatar di Mayonkav 1/BCC/1 Kostrad Cijantung, Jakarta Timur. Jum’at, (17/5/2024)

Gubernur Akmil Mayjen TNI R. Sidharta Wisnu Graha, S.E. mengatakan bahwa melalui kegiatan OJT ini, para taruna dapat mengasah kemampuan kepemimpinan dan keterampilan lainnya, sehingga nantinya mereka dapat menjadi pemimpin yang berjiwa petarung, tangguh dan mampu memberikan contoh serta kontribusi positif bagi TNI dan bangsa. “Dalam waktu yang relatif singkat, para taruna diharapkan dapat maksimal menggunakan kesempatan ini untuk mengaplikasikan seluruh materi yang telah diterima di Akademi Militer. Para taruna akan berada di lingkungan prajurit dan keluarganya. Oleh karena itu, tuntutan kualitas sebagai taruna dan calon perwira harus tetap dijaga dengan baik, baik dalam kedinasan maupun di luar kedinasan”, ucap Mayjen TNI Wisnu

“Melalui kegiatan OJT ini, saya berharap para Taruna Akmil tingkat III/Sermadatar dapat menimba pengalaman yang berharga di lapangan. Taruna harus memahami peran dan tanggung jawab jabatan seorang Danton/Paur atau setingkatnya”, tutup Mayjen Wisnu.

Kegiatan OJT menjadi wahana penting bagi taruna dalam mengaplikasikan langsung materi kepemimpinan, Nikgarlat, CMI, dan metode pemecahan permasalahan, yang sedang dilaksanakan di beberapa satuan jajaran TNI Angkatan Darat, khususnya di Jajaran Kodam III/Siliwangi, Divisi 1 Kostrad, Skadron 21/Akasa Aqraya Yudha.

Drie

(Penkostrad).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.