Pangkostrad Dampingi Panglima TNI Tinjau Kesiapan Rumah Sakit Lapangan Kostrad untuk Misi Kemanusiaan ke Gaza

Spread the love

Jurnalline.com, Jakarta – Panglima Kostrad (Pangkostrad) Letjen TNI Muhammad Saleh Mustafa mendampingi Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto melakukan kunjungan ke Yonkes 1 Kostrad untuk memeriksa kesiapan personel dan rumah sakit lapangan yang akan digunakan dalam tugas kemanusiaan di Gaza Palestina. Jumat (7/6/2024).

Rumah sakit lapangan yang ditinjau ini berada di Batalyon Kesehatan 1 Kostrad tepatnya di Depan Mayonkes 1 Kostrad, Ciluar, Bogor. Rumkitlap yang ditinjau, dipersiapkan untuk operasi bantuan kemanusiaan tenaga kesehatan bersama ke Gaza, Palestina.

Dalam peninjauannya, Panglima TNI memastikan bahwa seluruh peralatan dan personel Kesehatan milik Yonkes 1 Kostrad yang akan melaksanakan misi kemanusiaan ke Gaza dalam kondisi siap operasi.

Saat peninjauan,Pangkostrad dan Panglima TNI menerima laporan dari Danyonkes 1 Kostrad, Letkol Ckm dr. Hengki irawan, M.Biomed,. tentang kesiapan personel dan Rumkitlap Yonkes 1 Kostrad yang telah disiapkan.

Pada kesempatan tersebut, Panglima TNI menekankan pentingnya kesiapan optimal dari seluruh aspek, baik personel maupun peralatan, untuk menjamin keberhasilan misi kemanusiaan di Gaza nantinya.

Drie

(Penkostrad).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.