Jurnalline.com,Minahasa, – Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) di lingkungan SMP Negeri 1 Sonder Tahun ajaran 2024-2025 mulai dibuka.
Hal ini Dikatakan Kepsek SMPN 1 Sonder Martha Marlina Karauwan kepada awak media ini.
Adapun usai pengumuman kelulusan yang dilaksanakan, kamarin Senin (10/06/2024) para lulusan diharapkan dapat melanjutkan kejenjang SMA/SMK dan alumni SMPN1 Sonder ini kedepan menjadi lulusan yang berkualitas, berkarakter dan siap bersaing.
Dirinya menyebut kedepan dengan didukung semua pihak raport Pendidikan ditahun ajaran mendatang akan semakin baik dengan dibukanya PPDB ditahun ajaran baru 2024-2025.
“Pihak sekolah terus berbenah melakukan perbaikan mutu pendidikan selain terus mensosialisasikan akan hal program pendidikan ditahun ajaran baru 2024-2025 mendatang, diharapkan harus ada peningkatan Raport Pendidikan di lingkungan SMP Negeri 1 Sonder Kab.Minahasa.” ujar Kepsek Karauwan
Lanjut Karauwan, Baik Literasi dan numerasi anak didik di SMPN 1 Sonder kedepan diharapkan harus jadi lebih baik kedepan dan tidak lagi merah namun hijau.
Dirinya menambahkan akan hal Penamatan peserta didik dikelas 9, nantinya akan dilaksanakan Kamis pekan berjalan ini, selanjutnya Rapat penyerahan raport kenaikan kelas kepada para siswa/i kelas 7 dan 8 pekan ini siap dilaksanakan. (IskandarEffendy)
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media