Komandan Lanal Saumlaki Sambut Kedatangan KRI Teluk Lada- 521 Serta Mengadakan Open Ship Di Wilayah Tanimbar

Spread the love

Jurnalline.com, Saumlaki, – Komandan Pangkalan TNI AL Saumlaki Letkol Laut (P) I Made Ardyan Budi H bersama Pejabat Forkopimda menyambut kedatangan Danguspurla Koarmada III di Dermaga Lanal Saumlaki. Dalam kedatangan KRI Teluk Lada-521 tersebut mempunyai tujuan untuk mengirim logistik di suatu daerah yang berada di bawah daerah operasi Koarmada III.

Selain melaksanakan pembekalan ulang, KRI juga membuka OPEN SHIP bagi masyarakat tanimbar yang ingin berkunjung melihat dan menaiki Kapal Perang Republik Indonesia (KRI). Kedatangan pengunjung di kapal tersebut didampingi oleh Babinpotmar yang ditugaskan untuk menjadi guide dan memperkenalkan alutsista yang dimiliki TNI Angkatan Laut. Selanjutnya, para pengunjung diberikan penjelasan oleh Prajurit KRI Teluk Lada-521 yang berada pada spot yang telah ditentukan, dari haluan sampai buritan sambil menerima penjelasan dari Prajurit KRI Teluk Lada-521 tentang fungsi peralatan dan operasional persenjataan yang ada.

Pada bagian lain, ditempat terpisah, Danguspurla Koarmada III, Laksamana Pertama TNI Wawan Trisatya Atmaja S.E., M.A.P., mengharapkan Koarmada III dapat memberikan manfaat dan kontribusi yang posistif bagi generasi muda penerus bangsa dalam upaya-upaya menanamkan sejak dini jiwa nasionalisme dan kemaritiman, cinta tanah air, bangsa dan negara.

Selain itu Komandan Lanal Saumlaki Letkol Laut (P) I Made Ardyan Budi H., S.E., M.Tr., Hanla., CRMP juga menyampaikan, bahwa kegiatan tersebut merupakan implementasi dari salah satu perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali, S.E., M.M., M.Tr.Opsla, bahwa prajurit TNI AL harus perkokoh soliditas dan sinergitas dengan instansi pemerintah maupun komponen bangsa lain guna mendukung keberhasilan tugas-tugas TNI AL dan tugas pokok TNI.

Raja

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.