Jurnalline.com, Jakarta – Dalam rangka memperingati HUT Yonkav 8 Kostrad yang ke-62, sebanyak 40 orang personel beserta Persit Yonkav 8 Kostrad, dipimpin oleh Komandan Batalyon Kavaleri 8 Kostrad, Letkol Kav Mochammad Nuril Ambiyah, S.H., M.I.P., melaksanakan ziarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Bangil, Pasuruan. Kamis (18/7/ 2024).
Acara ziarah diawali dengan upacara penghormatan kepada arwah para pahlawan, mengheningkan cipta, dan peletakan karangan bunga oleh Komandan Batalyon sebagai pimpinan ziarah. Kegiatan dilanjutkan dengan tabur bunga di setiap pusara makam para pahlawan.
Dalam sambutannya, Letkol Kav Mochammad Nuril Ambiyah mengungkapkan rasa bangga dan hormat kepada seluruh pejuang Indonesia pada masa kemerdekaan. “Momentum peringatan HUT Yonkav 8 Kostrad ke-62 tahun ini dimanfaatkan untuk mengenal tentang sejarah bangsa Indonesia. Dengan mengenang jasa para pahlawan, kita membuktikan bahwa generasi penerus bangsa senantiasa mengingat perjuangan mereka karena bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai jasa para pahlawannya,” ujarnya.
Raja
(Penkostrad).
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media