Jurnalline.com, PendamXIIIMdk — TMMD ke 121 tahun 2024, wilayah Kodim 1302/Minahasa, Kodam XIII/Merdeka Sulut yang telah berjalan terus mendapatkan apresiasi dari masyarakat.
Pada satu kesempatan yang cerah, terdapat kedua lansia yang hendak mau melintas di area pekerjaan satgas TMMD ke 121, melihat kegigihan pasukan dalam menyusun batu pembuatan jalan tersebut. “Dengan penuh antusiasme kedua lansia tersebut langsung membantu satgas TMMD untuk membuat jembatan darurat sehingga warga dapat menggunakan jembatan tersebut sebagai sarana penyeberangan dikala plat duicker masih dalam pengerjaan.”
Oma Lintje dan Opa Frans lansia yang merasa terbantu dengan adanya perintisan jalan yang mengarah ke perkebunan pinarut tersebut turut membantu anggota satgas membangun jembatan darurat di atas pembangunan plat duiker yang bertempat di lokasi TMMD Desa Kayuwatu, Kec. Kakas, Kab.Minahasa kemarin.
Kedua lansia tersebut tersenyum dan bangga saat melihat anggota Satgas membangun jalan di perkebunan mereka, disaat yang sama tergeraklah hati mereka untuk membantu anggota satgas membuat jembatan bambu darurat di lokasi TMMD.
Menurut oma Lintje bahwa ia dan masyarakat kayuwatu kecamatan Kakas sangat terbantu dengan adanya perintisan jalan tersebut dikarenakan sebelumnya jalan yang mereka gunakan untuk ke kebun sangatlah kecil namun sekarang sudah menjadi lebar dengan adanya kegiatan TMMD ke-121 2024 ini.
“Nanti mo mulus komang tu jalang ka Kobong, so nda siksa le torang mo bawa muatan dari kobong. Terima kasih bapak-bapak TNI dan Pemerintah yang so beking tu jalan.” Ungkap Oma Lintje dengan senyum sumringahnya
Sementara Kapendam XIII/Merdeka Kolonel Inf Daniel E. S. Lalawi, S.I.P mengatakan bahwa lokasi perintisan jalan pada TMMD ke-121 Kodim 1302/Minahasa, Kodam XIII/Merdeka. “Wilayah ini merupakan jalur perlintasan warga dalam memobilisasi hasil pertanian dari kebun mereka masing-masing akan memberikan manfaat.” Tukasnya (EffendyIskandar)
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media