Wujud Keharmonisan Dengan Warga, Babinsa Koramil 01/Kranji Hadiri Santunan Anak Yatim Piatu Di Yayasan Cahaya Alam

Spread the love

Jurnalline.com, Kodam Jaya, Kota Bekasi — Personil Babinsa Kelurahan Bintara Jaya Koramil 01/Kranji Kodim 0507/Bekasi, Serka Maryanto Dan Sertu Merdy Cahyadi menghadiri kegiatan pemberian santunan kepada anak 50 yatim Piatu yang diselenggarakan Yayasan Cahaya Alam bertempat di Halaman Yayasan Cahaya Alam, Jalan Bintara Jaya No 3 Rt.008/10, Kelurahan Bintara Jaya, Kecamatan Bekasi Barat. Minggu (28/7/2024).

Hadir dalam kegiatan pemberian santunan anak yatim tersebut, Ketua Yayasan Cahaya Alam (Dedi Setiawan), para pengurus Yayasan Cahaya Alam, Ketua RW 10 (Bapak Widodo), Ketua RT 8 (Bapak Dadang), Para Donatur Yayasan Cahaya Alam dan peserta santunan.

“Santunan ini merupakan bentuk kepedulian kita terhadap sesama, tentunya ini juga ajaran semua agama yang mewajibkan kita untuk saling membantu dan saling menolong, santunan yang diberikannya memang tak seberapa, apa yang diberikan semoga dapat bermanfaat bagi anak Yatim”. tutur Serka Maryanto Babinsa 1 Bintara Jaya.

Di tempat lain Wadanramil 01/Kranji Kapten Cba Misul mengatakan, ”Kehadiran personil Babinsa di acara tersebut, sebagai bukti kedekatan dan keharmonisan dengan warga terus terjalin dengan baik dimana Babinsa selalu ada di tengah warga diwilayah binaannya,”ucapnya.

Kegiatan pemberian santunan yang dilakukan oleh Yayasan Cahaya Alam ini tentunya sesuai dengan ajaran agama yang mewajibkan kita untuk saling tolong menolong, lanjut Kapten Cba Misul.

“Semoga dengan adanya kegiatan sosial ini bisa semakin mempererat tali silahturahmi diwilayah Kelurahan Bintara Jaya,”tutupnya.

Sebagai informasi, Yayasan Cahaya Alam yang berlokasi di Jalan Bintara Jaya No 3 Rt.008/10, Kelurahan Bintara Jaya, Kecamatan Bekasi, telah berdiri sejak 14 tahun yang lalu, yang berkegiatan membina anak anak yatim piatu di sekitar Kelurahan Bintara Jaya, dengan menerima dan juga menyalurkan dana bantuan dari para donatur.

Raja

(Sumber Kodim 0507/Bekasi)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.