Welcome Dinner Kejuaraan Terbuka Tenis Meja Piala Pangkostrad Tahun 2024

Spread the love

Jurnalline.com, Jakarta – Kostrad menggelar Welcome Dinner Kejuaraan Terbuka Tenis Meja Piala Pangkostrad Tahun 2024 yaqng dilaksanakan di Ruang Mandala Kostrad, Gambir, Jakarta Pusat. Kamis (1/8/2024).

Kejuaraan ini akan dilaksanakan selama 4 hari, mulai tanggal 2 s.d 5 Agustus 2024, di GOR UNJ Rawamangun, dengan kategori Perorangan U11, U13, U15 dan U19 Putra/Putri, Tunggal Umum, TNI-POLRI. Beregu, Ganda 100 TH, Beregu Campuran, Beregu Campuran U-19 dan Beregu TNI-POLRI.

Panglima Kostrad (Pangkostrad), Letjen TNI Muhammad Saleh Mustafa dalam sambutannya menjelaskan Pembinaan dan pengembangan olahraga merupakan bagian upaya peningkatan kualitas Sumber daya manusia.

“Di Indonesia pembinaan ini diarahkan pada peningkatan jasmani, mental, rohani, membentuk watak dan kepribadian, disiplin, dan sportivitas tinggi guna meningkatkan prestasi yang dapat membangkitkan rasa kebanggaan nasional,” kata Pangkostrad

“Karena kecintaan saya terhadap olahraga, khususnya tenis meja, maka saya berupaya ikut berpartisipasi untuk memajukan olahraga tenis meja di Indonesia dengan menyelenggarakan Kejuaraan Terbuka Tenis Meja Piala Pangkostrad Tahun 2024,” tambah Pangkostrad.

Pangkostrad berharap semoga kejuaraan ini dapat menjadi tolak ukur dalam mengevaluasi pembinaan olahraga tenis meja di Indonesia, sehingga nantinya akan lahir atlet-atlet tenis meja yang berprestasi baik ditingkat regional, nasional, bahkan internasional.

“Untuk itulah kami mengajak kepada semua pihak untuk dapat ikut berpartisipasi demi suksesnya kejuaraan ini,” pungkas Pangkostrad.

Hadir dalam acara Welcome Dinner Kejuaraan Terbuka Tenis Meja Piala Pangkostrad Tahun 2024 ini perwailan dari KONI Pusat, Ketua KOI Indonesia, Kadispora DKI Jakarta, Kaskostrad, Irkostrad, Wair Kostrad, Kapoksahli Pangkostrad, Asren Kostrad, para Asisten Kaskostrad, Para Pamen Ahli, para Waas/Irut Itkostrad, LO TNI AL, LO TNI AU Kostrad, para Dan/Ka Sat/Balak Kostrad dan Para Dirut sponsor Kejuaraan.

Raja

(Penkostrad).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.