SD Inpres Tempang Hari Ini Laksanakan ANBK Gelombang 2

Spread the love

Jurnalline.com, Langowan (Minahasa) —
Sekitar 15 siswa/siswi SD Inpres Tempang Kecamatan Langowan Utara kab.Minahasa hari ini, Rabu (30/10/2024) pagi mulai melaksanakan Assessment Nasional Berbasis Komputer (ANBK ) gelombang kedua tingkat SD kabupaten Minahasa.

Dikatakan Kepsek Anneke Kumolontang, S.Pd bahwa pelaksanaan hari pertama ANBK yang diikuti siswa kela V SD Inpres Tempang jam pertama berjalan lancar sukses tanpa kendala.

“Ada 15 siswa kelas V yang saat ini mengikuti pelaksanaan ANBK disekolahnya, adapun sesi pertama diikuti 8 siswa, sesi kedua diikuti sesi 7 siswa.” Ujar Kepsek Kumolontang

Adapun kegiatan hari pertama dimulai pada pukul. 07.30wita sampai selesai sesuai sesi yang disusun. “Dirinya berharap para siswa dapat melaksanakan ANBK Literasi dan Numerasi dan survey lingkungan belajar dengan baik, sampai hari kedua besok Kamis (31/10/2024).” Pungkasnya

Sementara terpantau dilokasi kegiatan nampak para siswa peserta ANBK antusias dalam mengikuti kegiatan tersebut. “Hari pertama kegiatan juga didukung oleh Alat Ujian seperti Laptop, Komputer dan jaringan sangat mendukung kegiatan hari ini. Hingga hari terakhir sukses dengan hasil yang diharapkan.” Pungkasnya (IskandarEffendy)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.