Jurnalline.com, Kodam Jaya, Kota Bekasi, [20 Oktober 2024] – Rasa syukur tak henti-hentinya diucapkan oleh Botin (56), warga Kelurahan Jatiluhur, Kecamatan Jatiasih, Kota Bekasi, saat melihat rumah reyotnya mulai dibangun oleh Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-122 Kodim 0507/Bekasi. Rumah yang selama ini menjadi tempat tinggalnya bersama keluarga kini direnovasi oleh personel TNI dalam program bedah rumah yang menjadi salah satu fokus TMMD di wilayah tersebut.
“Saya benar-benar bersyukur, terima kasih sekali kepada bapak-bapak TNI yang sudah membantu membangun rumah saya. Tadinya rumah ini sudah reyot, bocor di mana-mana kalau hujan, sekarang alhamdulillah diperbaiki,” ujar Botin sambil meneteskan air mata haru.
Program TMMD ke-122 Kodim Bekasi ini tidak hanya berfokus pada pembangunan infrastruktur umum seperti jalan dan fasilitas umum, tetapi juga membantu warga kurang mampu dengan melakukan renovasi rumah.
Rumah Botin menjadi salah satu penerima manfaat dari program tersebut, di mana kondisi rumah sebelumnya sudah tidak layak huni. Dengan bantuan dari Satgas TMMD, rumah ini dibangun kembali agar lebih kokoh dan layak untuk ditempati.
Komandan Satgas TMMD ke-122, Kolonel Arm Rico Ricardo Sirait, B.S., M.MDS., mengatakan bahwa program bedah rumah ini merupakan bagian dari upaya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat yang membutuhkan.
“Kami ingin memastikan bahwa kehadiran TMMD tidak hanya berdampak pada pembangunan fisik secara umum, tetapi juga langsung menyentuh kebutuhan masyarakat yang paling mendesak. Bedah rumah ini diharapkan bisa memberikan tempat tinggal yang lebih layak dan nyaman bagi keluarga seperti Bapak Botin,” jelasnya.
Proses pembangunan rumah Botin dilakukan secara gotong-royong antara Satgas TMMD dan warga setempat. Selain rumah Botin, ada beberapa rumah lain di wilayah tersebut yang juga mendapatkan bantuan renovasi dalam program ini.
Melalui program TMMD ke-122 ini, diharapkan dapat tercipta sinergi yang baik antara TNI dan masyarakat, serta meningkatkan kualitas hidup warga secara nyata. Kegiatan TMMD akan terus berlanjut dengan berbagai program pembangunan dan kegiatan sosial hingga selesai.
Ratu
Sumber : Kodim 0507/Bekasi
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media