Jurnalline.com, Kodam Jaya-Tangerang Banten. Dalam rangka mempererat kebersamaan dan meningkatkan keimanan di bulan suci Ramadan, Pangdam Jaya, Mayjen TNI Rafael Granada Baay, melaksanakan sholat tarawih berjamaah bersama prajurit di Masjid Al-Hadi, Kodim 0506/Tangerang. Rabu (19/03/2025).
Kegiatan ibadah ini adalah merupakan bentuk kebersamaan yang menyejukkan antara Pangdam Jaya dan Prajurit beserta keluarga besar Korem 052/Wkr, Bersujud dalam Sholat Tarawih, hal ini dilakukan saat acara berbuka puasa bersama dan peringatan Nuzulul Qur’an, dalam rangkaian Safari Ramadan Pangdam Jaya dan Ketua Persit KCK Daerah Jaya bersama prajurit dan keluarga besar Korem 052/Wkr.
“Melalui Ibadah Sholat Tarawih ini, kita tidak hanya meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT, tetapi juga memperkuat kebersamaan serta solidaritas di antara prajurit dan keluarga besar Kodam Jaya”, ujar Pangdam Jaya.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan hubungan antara pimpinan dan prajurit semakin erat serta memberikan motivasi bagi seluruh personel Kodam Jaya untuk tetap menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab, baik dalam kedinasan maupun dalam kehidupan bermasyarakat.
Acara berlangsung khidmat dan penuh kekhusyukan, diakhiri dengan doa bersama untuk keselamatan bangsa serta kesejahteraan prajurit dan keluarga.
Fram
Sumber (Pendam Jaya).
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media