Kapolres Serang Panen Jagung Program Ketahanan Pangan Di desa Pudar Pamarayan

Spread the love

Jurnalline.com, Serang (Banten) – Polres Serang melakukan panen jagung di Desa Pudar, Kecamatan Pamarayan, Kabupaten Serang, Jumat (25/4/2025). Panen dilakukan di area ladang jagung garapan Kelompok Tani Bakti Satu.

Kapolres Serang AKBP Condro Sasongko mengatakan panen jagung ini sebagai bukti komitmen Polres Serang dan Kelompok Tani dalam mendukung program Asta Cita Presiden Prabowo Subianto bidang ketahanan pangan.

“Panen jagung ini menjadi bukti dari komitmen Polres Serang bersama Kelompok Tani dalam mendukung program ketahanan pangan nasional,” kata Condro Sasongko.

Dalam kesempatan itu, Kapolres mengapresiasi kepada Kelompok Tani Bakti Satu yang telah sukses melaksanakan panen sesuai target. Dikatakannya, dari 2 hektar lahan ini menghasilkan jagung sebanyak 10 ton.

Condro juga menjelaskan usai panen raya, juga akan dilakukan penanaman kembali bibit jagung dan kacang panjang. Untuk penanaman selanjutnya ada penambahan lahan 1 hektar, sehingga musim tanam berikutnya menjadi 3 hektar.

“Untuk musim tanam selanjutnya ada penambahan lahan seluas 1 hektar. Kami telah menyiapkan seluruh bantuan yang dibutuhkan Kelompok Tani Bakti satu, yaitu 30 kg bibit jagung, 5 kg bibit kacang panjang, pupuk urea, NPK dan kompos masing-masing 200 kg, pupuk kompos serta pestisida sebanyak 30 botol,” kata Condro.

Dalam kesempatan panen jagung tersebut, Kapolres juga memberikan bingkisan sembako kepada 30 petani yang hadir dan berharap bingkisan tersebut bisa membantu memenuhi kebutuhan keluarga.

Sementara Ketua Kelompok Tani Bakti Satu Gatot menyatakan bahwa kelompok tani binaanya siap mendukung Polres Serang dalam mensukseskan program swasembada pangan.

Gatot juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada Kapolres yang telah mendukung penuh pada kelompok tani dengan memberikan bantuan mulai dari bibit, pupuk serta pestisida.

“Kami dari Kelompok Tani Bakti Satu siap mendukung Polres Serang dalam mensukseskan program swasembada pangan Presiden Prabowo Subianto,” tandasnya.

Hadir dalam kegiatan tersebut Wakapolres Kompol Fauzan Afifi, Kabag SDM Kompol Agus Supriyadi, Kapolsek Pamarayan AKP Priyanto, Kasi Propam Ipda Jhoni Yuhanto, Sekdes Pudar, Bhabinkamtibmas serta Babinsa Pamarayan.

Jon (Humas)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.