Jurnalline.com,Ogan Ilir (Sumsel) Pemerintah Kabupaten Ogan Ilir dalam hal ini Dinas PUPR bergerak cepat perbaiki jalan rusak ruas Meranjat -Tg.Batu yang selama ini terus di keluhkan masyarakat setempat dan pengguna jalan.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Ogan Ilir H.Ruslan ST. MT setelah menerima laporan dari masyarakat, pihaknya gerak cepat memperbaiki jalan ruas Meranjat – Tg.Batu tersebut,meski jalan tersebut merupakan kewenangan Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan.
Sesuai arahan dari Bapak Bupati Ogan Ilir Panca Wijaya Akbar,meskipun jalan tersebut kewenangan Provinsi,namun pengguna jalan merupakan masyarakat Kabupaten Ogan Ilir,dan Pemerintah Ogan Ilir juga wajib memberikan kenyamanan dan kelancaran bagi masyarakat pengguna jalan tersebut.
Dengan adanya jalan yang bagus,mulus,masyarakat Ogan Ilir dapat dengan nyaman,aman untuk melintas membawa hasil-hasil kebun dan hasil panen lainnya.
Selain itu di katakan H.Ruslan,perbaikan jalan ini hanya bersifat sementara, dengan menghampar agregat,nanti pihak Dinas PUPR Provinsi Sumatera Selatan akan melakukan perbaikan secara permanen,”katanya,saat ditemui di ruang kerjanya,Jum’at (25/4/2025).
Penanganan perbaikan jalan rusak ini tepatnya di depan SMKN 1 Indralaya Selatan dan pada titik ini juga sudah pernah kita perbaiki sebelumnya.Saat ini titik ruas jalan yang kita perbaiki berkisar 200 meter.
“Pemkab Ogan Ilir sebelumnya pernah memperbaiki ruas jalan tersebut pada 16 Januari 2025 lalu. Akan tetapi mengingat kondisi jalan tidak bisa bertahan lama lantaran selalu diguyur hujan,” jelasnya.
Kita berharap kepada masyarakat Ogan Ilir pengguna jalan bisa nyaman dan lancar ketika melintasi jalan ini, dan tidak ada keluhan lagi” harapnya. (Sy)
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media