Peran Satgas Pamtas Yonarmed 11 Kostrad dalam Perayaan Pekan Suci Minggu Palma di Perbatasan

Spread the love

Jurnalline.com, Jakarta – Sebatik – Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonarmed 11 Kostrad Pos Bukit Keramat turut ambil bagian dalam perayaan Pekan Suci Minggu Palma di Gereja St. Petrus Lourdes, Desa Sungai Limau, Kecamatan Sebatik Tengah, Kabupaten Nunukan. Minggu (13/4/ 2025).

Kegiatan ini juga melibatkan personel Koramil 0911-02/Sbt dan Polsubsektor Ajikuning sebagai bentuk sinergi antar instansi dalam menjaga keharmonisan kehidupan masyarakat perbatasan.

Partisipasi Satgas dalam kegiatan keagamaan ini merupakan bagian dari upaya membangun komunikasi sosial yang humanis dengan warga sekitar. Melalui kehadiran langsung dalam perayaan yang sakral ini, Satgas menunjukkan komitmen untuk selalu hadir di tengah-tengah masyarakat, tidak hanya dalam menjaga wilayah, tetapi juga dalam mendukung kehidupan sosial dan spiritual masyarakat perbatasan.

Komandan Satgas Pamtas Yonarmed 11 Kostrad, Letkol Arm Gde Adhy Surya Mahendra, menyampaikan bahwa keterlibatan personelnya dalam perayaan Minggu Palma merupakan bentuk nyata dari pendekatan komunikasi sosial yang mengedepankan nilai-nilai toleransi dan kebersamaan.

“Kami ingin masyarakat merasakan bahwa kami hadir bukan hanya sebagai penjaga batas negara, tapi juga sebagai bagian dari kehidupan sosial mereka. Kegiatan seperti ini menjadi sarana untuk mempererat hubungan emosional antara aparat dan warga, terutama dalam momen keagamaan yang penting seperti Minggu Palma,” ujar Dansatgas.

Selama kegiatan, personel Satgas bersama Babinsa dan Bhabinkamtibmas ikut membantu kelancaran jalannya misa serta berbaur bersama umat dalam prosesi ibadah. Kehadiran aparat keamanan yang bersinergi ini menciptakan suasana aman, tertib dan penuh kekeluargaan.

Dre

(Penkostrad).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.