Jurnalline.com, Sulut – Kodam XIII/Merdeka menggelar acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) sejumlah pejabat utama (PJU) Kodam serta penyerahan jabatan dan tradisi satuan pada Sabtu, (26/4/2025) bertempat di Grhadika Jaya Sakti, Makodam XIII/Merdeka.
Acara ini berlangsung khidmat dan dipimpin langsung oleh Pangdam XIII/Merdeka Mayor Jenderal TNI Suhardi serta dihadiri Ketua Persit Ny. Evi Suhardi, jajaran pejabat dan keluarga besar Kodam.
Secara resmi Kolonel Cpm Novem Janri Rajagukguk menjabat Danpomdam XIII/Merdeka menggantikan Kolonel Cpm Sugiarto yang akan menjabat sebagai Danpomdam IV/Diponegoro, Kolonel Ckm dr. Hariyadi, Sp.PD, M.Kes sebagai Kakesdam XIII/Merdeka, Letkol Cku (K) Elia Saptawati sebagai Kakudam XIII/Merdeka menggantikan Kolonel Cku Muhammad Yulis Rasyid yang akan menjabat sebagai Kabidku di TWP AD.
Letkol Inf Ras Lambang Yudha sebagai Kainfolahtadam XIII/Merdeka menggantikan Kolonel Arh Faris Kurniawan yang akan menjabat Kasubdislisstra Dispenad, Kolonel Inf Horas Sitinjak sebagai Pamen Denmabesad untuk Dikreg Sesko TNI dan
Letkol Inf Yudhi Hendra Prasetyo sebagai Dandim 1306/Kota Palu.
Dalam sambutannya, Pangdam XIII/Merdeka menyampaikan bahwa rotasi jabatan merupakan bagian dari dinamika organisasi yang modern dan profesional. “Serah terima jabatan merupakan bentuk regenerasi, sekaligus upaya pembinaan karier yang menjadi sarana peningkatan moril dan kompetensi para perwira,” ujarnya. (Ef_Iskandar)
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media