Jurnalline.com, Minahasa — Pemerintah Kabupaten Minahasa menggelar upacara peringatan Hari Otonomi Daerah ke-29 dan Hari Kartini tahun 2025 di halaman Kantor Bupati Minahasa. Jumat, (25/4/2025).
Apel ini mengusung tema nasional “Sinergi Pusat dan Daerah Membangun Nusantara Menuju Indonesia Emas 2045″ yang dihadiri jajaran pejabat eselon II dan III, perwakilan Polres dan Kodim 1302 Minahasa, Ketua DPRD Minahasa, kepala OPD, camat, ASN, hingga tenaga harian lepas (THL).
Wakil Bupati Minahasa, Vanda Sarundajang, bertindak sebagai pembina upacara dan membacakan amanat Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian.
Dalam amanat tersebut, Mendagri menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah pusat dan daerah sebagai fondasi dalam mewujudkan cita-cita Indonesia Emas 2045.
Beberapa aspek strategis yang disoroti antara lain swasembada pangan dan energi, pengelolaan sumber daya air, transparansi pemerintahan, pengembangan kewirausahaan, serta peningkatan mutu pendidikan dan kesehatan. Reformasi birokrasi juga menjadi bagian penting dalam strategi menuju masa depan bangsa yang lebih baik.
Selain memperingati Hari Otonomi Daerah, kegiatan ini juga dirangkaikan dengan peringatan Hari Kartini. Pada momen ini, Wabup Vanda Sarundajang turut membacakan amanat Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Arifah Fauzi.
Dalam amanat tersebut, ditegaskan bahwa semangat Raden Ajeng Kartini harus terus hidup dalam setiap perempuan Indonesia. Peringatan Hari Kartini bukan hanya perayaan seremonial, melainkan momentum untuk memperluas partisipasi perempuan dalam berbagai sektor pembangunan dan menolak segala bentuk diskriminasi gender.
“Perempuan Indonesia diharapkan terus belajar, bekerja, berkarya, dan mengambil peran aktif dalam kemajuan bangsa,” ujar Wabup Vanda mengutip amanat menteri bahwa peringatan ini menjadi simbol kolaborasi serta kesetaraan dalam pembangunan, menuju cita-cita besar Indonesia Emas 2045. (Ef_Iskandar)
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media