Pemuda Hasil Binaan Kodam XIII/Mdk Berhasil Lolos Jadi Taruna Akmil

Spread the love

Jurnalline.com, Sulut – 12 Pemuda hasil binaan Kodam XIII/Mdk yang berhasil lolos menjadi Taruna Akmil yang berkesempatan Audiens dengan Pangdam XIII/Mdk Mayjen TNI Tiopan Aritonang bertempat di Ruang kerja Pangdam XIII/Mdk Manado, Selasa (31/12/2019)

Saat diwawancarai salah satu Prajurit Taruna (Pratar) Akmil dari Panda (Panitia Daerah) Sulawesi Utara yaitu Pratar Gerry Chrismantara Pansing, menyampaikan bahwa mereka dilatih di Kodam XIII/Merdeka sebelum masuk taruna selama 9 bulan mulai dari bulan September hingga bulan Juni.

“Gerry dilatih jasmani hingga psikologi bersama tim yang didatangkan langsung dari Bandung.”

Diketahui sebelumnya di tahun 2018 lalu yang lolos mengikuti pendidikan hanya 3 orang Taruna, sementara untuk tahun 2019 ada peningkatan menjadi 12 Taruna.

“Yang masuk tahun kemarin hanya 3 orang, pada tahun 2019 diadakan pembinaan maka meningkat menjadi 12 orang” Ujar Gerry yang sejak kecil awal melihat sosok tentara yang gagah dan berwibawa, karenanya iapun berkeinginan menjadi TNI.

Ditempat yang sama, Pangdam XIII/Mdk mengatakan yakin kepada mereka ini (red-para Taruna) bahwa mereka tidak salah dalam memilih Akmil,

“Tekad yang ditanamkan serta memotivasi mereka, setelah mereka betul betul bertekad dan siap dibina di Kodam pertama tama dibina fisiknya kemudian diundangkan penguji atau tester dari psikologi, kesehatan jiwa, pengetahuan umum, hingga semua materi telah disiapkan agar taruna Akmil dari Sulawesi utara ini semakin banyak.

“Dengan keberhasilan mereka ini nantinya makin banyak yang ikut tes dan mau ikut pembinaan” tandas Pangdam.

Pangdam Mayjen TNI Tiopan Aritonang mengajak keikut sertaan yang dari unsur lainnya dalam pembinaan ini, seperti kesehatan yang ada di provinsi maupun kota kabupaten, agar pemerintah daerah mau membina calon pemuda pemuda ini agar mereka kuat dan bisa melaksanakan tes ditingkat pusat, karena sekolahnya dari pulau jawa semua, harapan saya dari provinsi sulawesi utara, tengah dan gorontalo ini, bahkan kedepan ada jenderal jenderal berikutnya asal sulut penuh bangga yang akan menularkan kepada penggantinya dalam pembinaan ini.

“Jadi saya mengajak semuanya, pemerintah daerah, masyarakat, orang tua, sekolah sekolah agar mau menyiapkan generasi muda kita” tandas Pangdam Mayjen TNI Tiopan Aritonang yang sebentar lagi mengemban tugas sebagai AsOps Panglima.

Hadir dalam kegiatan ini Kasdam XIII/Merdeka, Irdam beserta Pejabat Utama Kodam XIII/Merdeka, Prajurit Taruna yang ikut Pose bersama tamu undangan serta Prajurit dan PNS Kodam XIII/Merdeka.

Penulis ; EffendyIskandar
Editor : Ndre

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.