Jurnalline.com, Ogan Ilir (Sumsel) –Giliran Partai Persatuan Pembangunan (PPP) tingkat Kabupaten Ogan Ilir gelar Musyawarah Cabang IV (Muscab) untuk menentukan kepengurusan partai berlambangkan Ka’bah lima tahun kedepan,Jum’at (28/10)/27 Muharram 1438 H,bertempat di Kantor DPC PPP Jln Lintas Timur Km 35 Indralaya Kabupaten Ogan Ilir.
Musyawarah Cabang IV PPP Kabupaten Ogan Ilir dibuka Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Sumatera Selatan Agus Sutikno SE,MM,MBA tepat pukul 9.00 wib,dengan ditandai pemukulan beduk dan di saksikan pengurus DPC PPP Ogan Ilir.
Ketua DPW PPP Sumatera Selatan Agus Sutikno mengatakan,pelaksanaan Muscab IV DPC PPP Ogan Ilir tahun 2016 ini memakai sistim Formatur,dan hari ini kita sudah menerima Nama-nama formatur sebanyak lima orang antara lain perwakilan DPP PPP H Ihsan, DPW H Agus Sutikno, DPC, Eka Rahmawati, MPP H Burhan dan PAC Kamaluddin.
“kelima formatur tersebut akan dipanggil ke DPW Sumsel untuk rapat pleno pada 9 November mendatakan, menentukan kepengurusan DPC PPP OI lima tahun kedepan,”jelasnya.
Saat berlangsungnya Muscab dilaporkan bahwa telah ada pernyataan dukungan dari 13 PAC PPP OI saat menyampaikan pertanggung jawaban di paripurna Muscab IV PPP OI, hal ini tentu menjadi catatan penting bagi para formatur tadi dalam memberi penilaian.
Menurut Kamaludin PAC Tanjung Raja dan Sunardi PAC Indralaya Selatan, dukungan penuh diberikan dari arus bawah kepengurusan parpol kepada Yusron Rifai karena PAC merasa dibawah kepemimpinannya PPP OI akan lebih maju.
“Penilaian kita kepada Yusron, bahwa beliau sangat berpengalaman, seperti Ketua Fraksi PPP DPRD OI, anggota dewan tiga periode, dan figurnya cukup mengayomi para kader PPP OI,” katanya.
(sy)
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media