Kodim 0507/Bekasi Selenggarakan Pembinaan Antisipasi Bahaya Laten Komunis Dan Faham Radikal TA.2020

Spread the love

Jurnalline.com, Kodam Jaya (Bekasi) – Mengenang sejarah bangsa indonesia pasca gerakan pemberintakan salah satu partai politik di era orde lama yaitu Partai Komunis Indonesia, dimana peristiwa tersebut adalah peristiwa pengkhianatan terhadap bangsa indonesia.

Agar para prajurit, PNS dan KBT terhindar dari Bahaya Faham Komunis dan Faham Radikal, Kodim 0507/Bekasi selenggarakan pembinaan Antisipasi Bahaya Laten Komunis Dan Faham Radikal TA.2020, bertempat di Aula Makodim 0507/Bekasi, Jl.Veteran no 60 Kel.Margajaya, Kec.Bekasi Selatan, Kota Bekasi. Selasa (22/06/2020)

Kegiatan ini di buka diawali dengan menyanyikan lagu Kebangsaan Indonesia Raya dilanjutkan dengan sambutan Dandim 0507/Bekasi Kolonel Inf Rama Pratama.M.Si.(Han) yang dibacakan oleh Plh.Kasdim 0507/Bekasi Mayor Czi Sali, dalam sambutannya mengatakan, “untuk menghadapi berbagai kemungkinan bangkitnya kembali faham komunis yaitu dengan cara meningkatkan ke imanan dan ketaqwaan kepada Tuhan YME, meningkatkan kembali nilai nilai pancasila, meningkatkan wawasan ke bangsaan, meningkatkan kemanggulan rakyat, dan mewaspadai terhadap penyusupan”.

Pelaksanaan pembinaan Antisipasi Bahaya Laten Komunis Dan Faham Radikal TA.2020 di ikuti oleh sekitar 90 orang peserta, yang terdiri dari anggota, PNS dan KBT Kodim 0507/Bekasi, dengan Anggota Yonif Mekanis 202/TM.

Pada pelaksanaan Pembinaan Antisipasi Bahaya Laten Komunis Dan Faham Radikal TA.2020, dengan menyampaikan 4 Materi diantaranya, Materi Balatkom disampaikan oleh Kapten Arm Agus Sugiyanto, Materi perkembangan sejarah komunis disampaikan oleh Kapten Arm Catur Anang, Materi pengawasan perkembangan kelompok dan faham radikal disampaikan oleh Kapten Inf Sobirin dan Materi Sikap, langkah dan tindakan terhadap komunis dan Materi sikap langkah dan tindakan untuk menangkal faham radikalisme disampaikan oleh Kapten Inf Sugiyanto.

Penulis : Fram
Editor : Ndre
Sumber : Pendim 0507/Bekasi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.