Jurnalline.com, Jakarta – Enam orang prajurit Yonarmed 10 Roket yang melaksanakan BP Satgas Pamtas Yonif Raider 303 Kostrad ikuti upacara purna Satgas Pamtas RI-Malaysia bertempat di Lapangan Upacara Yonarmed 10 Kostrad. Rabu (5/8/2020).
Kegiatan upacara tersebut dipimpin oleh Komandan Batalyon Armed 10 Kostrad Mayor Arm Danny A.P Girsang, S.Sos., M.Han., selaku Inspektur Upacara.
Mayor Arm Danny A.P Girsang, S.Sos., M.Han., mengatakan mereka telah usai melaksanakan tugas pengamanan perbatasan RI-Malaysia selama kurang lebih 13 bulan.
Ia juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh prajurit yang telah melaksanakan tugasnya dengan baik, sehingga penugasan dapat berhasil serta penuh dengan dedikasi.
Hal tersebut dibuktikan dengan para prajurit telah berhasil membangun interaksi yang baik bersama masyarakat melalui implementasi dari nilai-nilai luhur Sapta Marga, Sumpah prajurit dan Delapan Wajib TNI. “Semua itu dilakukan untuk merebut simpati dan hati rakyat, dalam mewujudkan stabilitas keamanan di wilayah perbatasan serta menjaga keutuhan NKRI.
“Keberhasilan dalam penugasan tersebut menjadi kebanggaan prajurit dan satuan, serta menjadi pengalaman yang berharga dalam perjalanan hidup para prajurit sekalian. Oleh karena itu, jadikanlah pengalaman tersebut sebagai referensi dan motivasi bagi diri dan satuan dalam menghadapi tugas-tugas pada masa mendatang,” imbuhnya.
Penulis : Fram
Editor : Ndre
Sumber : Penkostrad
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media