Pangdivif 3 Kostrad Tinjau Latihan Harpuan Freefall dan Terjun Statik Brigif Para Raider 3 Kostrad

Spread the love

Jurnalline.com, Jakarta – Panglima Divisi Infanteri 3 Kostrad, Mayjen TNI Wanti Waranei F. Mamahit didampingi Kasdivif 3 Kostrad Brigjen TNI Refrizal dan Ir Divisi 3 Kostrad Brigjen TNI Dian Sundiana meninjau latihan Pemeliharaan Kemampuan (Harpuan) Freefall dan Terjun Penyegaran Statik di daerah Simbang, Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan, Sabtu (8/8/2020).

Pelaksanaan latihan Harpuan Freefall dan terjun penyegaran statik prajurit Brigif Para Raider 3 Kostrad ini diikuti oleh prajurit Yonif Para Raider 431 Kostrad, Denma Brigif Para Raider 3 Kostrad dan prajurit dari Denpandu Taikam dipimpin langsung Danbrigif Para Raider 3 Kostrad Letkol Inf Mulyono, dengan mengambil titik muat di Bandar Udara Sultan Hassanuddin Makassar.

Latihan ini menggunakan pesawat Hercules jenis A-1315 milik Angkatan Udara yang diawaki oleh Letkol Pnb Arie Susiono dengan ketinggian penerjunan mencapai 8.000 feet untuk Freefall sedangkan terjun penyegaran Statik di ketinggian 1.400 Feet.

Setelah kegiatan penerjunan selesai, Pangdivif 3 Kostrad memberikan motivasi dan apresiasi serta penekanan tentang faktor keamanan dan pengamanan dalam pelaksanaan Harpuan Freefall dan terjun statik yang tiap tahunnya dilaksanakan rutin dua kali hal ini dilaksanakan dalam rangka memelihara dan meningkatkan kemampuan dan keterampilan tempur, sehingga terwujud profesionalisme prajurit.

“Saya lihat latihan terjun Harpuan Freefall dan Terjun Statik sudah berjalan cukup baik, hal ini sebagai upaya peningkatan kemampuan individu dan mengasah kemampuan kelompok dalam manuver dari udara serta pendadakan, karena memang sarana yang efektif untuk mencapai keberhasilan salah satunya adalah dengan diterjunkan menggunakan parasut,” ungkap Pangdivif 3 Kostrad.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Asintel Kasdivif 3 Kostrad, Asops Kasdivif 3 Kostrad, Aster Kasdivif 3 Kostrad dan Aslog Kasdivif 3 Kostrad, Danbrigif Para Raider 3 Kostrad, para Komandan satuan jajaran Divisi 3 Kostrad.

Penulis : Fram
Editor : Ndre
Sumber : Penkostrad

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.