Semarak HUT Ke-75 RI , Brigif Para Raider 3/3 Kostrad Gelar Berbagai Lomba

Spread the love

Jurnalline.com, Jakarta – Semarak peringatan HUT ke-75 Kemerdekaan RI, Brigif Para Raider 3/3 Kostrad menggelar berbagai lomba antara lain lomba panjat pinang dan lomba kebersihan lorong diikuti oleh seluruh satuan jajaran Brigif Para Raider 3/3 Kostrad Senin (17/8/2020).

Komandan Brigif Para Raider 3/3 Kostrad Letkol Inf Fadli Mulyono menyampaikan, bahwa acara peringatan HUT RI ini merupakan acara tahunan yang bertujuan untuk menumbuhkan rasa kecintaan terhadap NKRI dan juga memupuk kerja sama serta kebersamaan dalam memeriahkan peringatan HUT ke-75 Kemerdekaan RI.

“Panjat pinang ini adalah lomba menyatukan antara penderitaan dan kerjasama tim oleh sebab itu bagaimana caranya agar kerjasama dan penderitaan itu dapat diaplikasikan dalam sebuah lomba panjat pinang untuk meraih sebuah tujuan dengan tetap menjunjung tinggi kebersamaan dan kekeluargaan karena sesungguhnya acara ini digelar untuk semarakkan HUT RI ke 75,” ungkapnya.

Lebih lanjut Danbrigif Para Raider 3/3 Kostrad mengatakan, bahwa kegiatan perlombaan kebersihan antar lorong selain menyambut hari kemerdekaan RI itu sendiri, juga untuk membiasakan warga Brigif Para Raider 3/3 Kostrad menerapkan pola hidup bersih, bisa menata lingkungan dengan rapi, dan menjaga kebersihan lingkungan.

“Penilaian Lomba dilakukan mulai tanggal 14 hingga 17 Agustus 2020, ada beberapa indikator fisik yang dinilai dalam lomba kebersihan antar lorong ini, yakni kebersihan Lingkungan dari sampah, kerapian dan keindahan lingkungan tempat tinggal serta semaraknya lokasi lomba dari umbul-umbul dan bendera serta logo HUT RI tahun ini,” jelasnya.

Lomba kebersihan ini diikuti seluruh lorong diasrama Jajaran Brigif Para Raider 3/3 Kostrad di kompek Kariango dan Sambueja dan pemenangnya adalah Lorong Ambon 2 di komplek perumahan Denma Brigif Para Raider 3/TBS Kostrad mendapatkan hadiah uang pembinaan sebagai ucapan terima kasih atas partisipasi dalam meriahkan Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia.

Hadir dalam kegiatan tersebut Kasbrigif Para Raider 3/3 Kostrad Letkol Inf Ahmad Daud H, Danyonif Para Raider 431/SSP Mayor Inf Kemas M Nauval, Danyonif Para Raider 432/WSJ Mayor Inf Agus Priyo Pujo Sumedi, Dandenma BPR 3 Kapten Inf Suparmin, Dandenpandu Taikam Kapten Inf Rizal Fadly, Para Kasi Brigif serta Perwira, Bintara dan tamtama peserta dan penonton lomba.

Penulis : Fram
Editor : Ndre
Sumber : Penkostrad

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.