Jurnalline.com, Kodam Jaya, Kota Bekasi – Pasca hujan deras yang mengguyur Kota Bekasi pada Jumat (19/2) mengakibatkan genangan serta Banjir yang melanda sebagian besar Wilayah Kota Bekasi. Dan tak luput dari terjangan banjir yaitu wilayah Kecamatan Bekasi Barat yang mana diantaranya terjadi di jln Tawes 8 Rt 008 Rw 02 kel.kota baru, Kecamatan Bekasi Barat, Kota Bekasi.
Akibat dari genangan dan bencana banjir tersebut menyisakan lumpur serta sampah yang berada di sepanjang jalan Tawes RT08/02.
Dengan kejadian ini Serka Muslih Babinsa Kota Baru Koramil 01/Kranji Kodim 0507/Bekasi Bersama Personil BKO dari Yonif mekanis 202/TM Di Bantu Warga sekitar melakukan pembersihkan Lumpur Dan Sampah Pasca Banjir tersebut, Senin (22/02/2021)
Dalam pelaksanaannya kegiatan pembersihan sampah serta lumpur akibat banjir ini turut di ikuti oleh Ketua RW 001 BPK Asmawi, Ketua Rt 005 bpk Kurtubi, Warga Rw 001 dan Rw 002 kota baru serta 7 orang personil BKO dari Yonif Mekanis 202/TM dengan sasaran pengerjaan meliputi Penghimpunan sampah Pasca Banjir dari rumah2 warga yang dibantu pengangkatannya oleh personil dinas kebersihan Kota Bekasi.
Ditempat lain Danramil 01/Kranji Mayor Inf Choirul Anam mengatakan, “Kegiatan pembersihan sisa banjir ini, merupakan wujud kepedulian serta perhatian TNI kepada warganya yang sedang mengalami kesulitan pasca Banjir”.Ucap Danramil.
“Kami tidak bisa berbuat banyak, hanya tenaga yang kami punya untuk membantu kesulitan warga akibat banjir yang melanda.”tambah Serka Muslih Babinsa Kota Baru.
Penulis : Fram
Editor : Ndre
Sumber : Pendim 0507/Bekasi
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media