Jurnalline.com, Jakarta Pusat – Jajaran Tiga Pilar Kota Administrasi Jakarta Pusat mencanangkan tema HUT ke 494 yang berbunyi “Jakarta Bangkit”. Tema itu sebelumnya telah ditetapkan Gubernur, Anies Baswedan yang disesuaikan dengan kondisi kekinian.
Untuk lebih menggemakan tema tersebut jajaran Tiga Pilar kota Administrasi Jakarta Pusat menggelar sosialisasi “Jakarta Bangkit” dilingkungan binaan, eks Kebakaran Jalan Kembang V Rt 009 /02 Kelurahan Kwitang Kecamatan Senen.
Seremoni yang berlangsung dengan protokol kesehatan ketat itu turut dihadiri oleh pejabat kota, antara lain : Walikota Jakpus, Dandim 0501/JPBS, Kapolres Jakpus, Kapolsek Senen, Wadanramil 03/Sn, Camat Senen, Lurah Kwitang dan Kaur Bakti TNI Ster Kodim 0501/JP BS.
Dandim Kodim 0501 JP BS, Kolonel Inf. Luqman Arief yang turut mengikuti seremoni pencanangan, mengungkapkan bahwa tema “Jakarta Bangkit”, selaras dengan kondisi kekinian.
“Saat ini kondisi seluruh daerah bahkan negara tak luput terjangan virus Covid – 19. Pandemi ini sangat mempengaruhi berbagai aspek roda kehidupan. Semua bidang dapat dikatakan terpuruk. Untuk itu tema yang ditetapkan sesuai, sehingga memicu seluruh elemen bangkit, bersinergi memutus rantai penyebaran Covid – 19 dan mendukung program DKI Jakarta agar lebih baik kedepannya”, tutur Dandim kepada media.
Selang beberapa waktu ditempat berbeda, Gubernur DKI Anies Baswedan telah mencanangkan “Jakarta Bangkit”. Ditetapkannya tema tersebut bertujuan memotivasi berbagai elemen agar berbenah diri keluar dari pandemi yang terjadi saat ini. “Jakarta besok akan lebih baik, karena kita terlatih dengan tantangan yang tidak kecil ini,” tutur Gubernur seperti yang dikutip dari berbagai sumber.
Editor : Ndre
*Sumber : Kodim 0501/JP BS*
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media