Jurnalline.com, KOTA TANGERANG – Dengan mengucap basmallah, acara saresehan PJSN 45 di RM Pondok Selera I Jl. A. Damyati, Sukarasa, Kec. Tangerang, Kota Tangerang, secara resmi dibuka oleh Muhtar Jamil Veteran RI (86), selaku Panitia Pelaksana, Kamis (16/03).
Sarasehan yang mengusung tema “LVRI Mempunyai Tugas dan Tanggung Jawab Moril Membina Generasi Muda Tanpa Batas, Untuk Menghadapi Tantangan Masa Depan yang Lebih Berat”, dengan narasumber, Ayahanda H.T. Soleh Senjaya (88), yang juga merupakan Ketua LVRI Kota Tangerang, dengan suara terbata-bata penuh semangat H.T. Soleh Senjaya menceritakan tentang sejarah perjuangan para pahlawan kemerdekaan khususnya perjuangan para ayahanda Veteran sendiri pada masa itu, dari peristiwa bersejarah agresi militer Belanda sampai pemberontakan dari dalam negeri sendiri.
Acara sarasehan yang dihadiri oleh keluarga besar LVRI, PIVERI, PPM, Kesbangpol serta Kodim 0506 /TGR adalah bertujuan untuk memupuk kembali rasa nasionalisme dan kecintaan pada bangsa Indonesia khususnya pada generasi muda Indonesia, menjaga dan mempererat tali silaturahmi keluarga besar LVRI, PIVERI, PPM Kota Tangerang.
Muhtar Jamil berharap, Sarasehan ini dapat memberikan wawasan dan pencerahan serta dapat bermanfaatkan untuk meningkatkan rasa tanggung jawab dalam mengisi kemerdekaan dengan ikut mengamalkan nilai-nilai kejuangan serta budaya luhur yang dititipkan oleh para Ayahanda pejuang kemerdekaan.
Mari generasi muda Indonesia khususnya Pemuda Panca Marga sebagai keturunan langsung Veteran agar dapat menjaga persatuan dan kesatuan bangsa yang dijiwai nilai-nilai Pancasila serta tetap menjunjung tinggi semangat Bhineka tunggal Ika agar terwujud Indonesia yang sejahtera ditangan Generasi Muda sebagai penerus pejuang terdahulu.
Diakhir sambutan, Ketua LVRI Kota Tangerang menghimbau dan meminta agar pemuda Indonesia khususnya Pemuda Panca Marga, “Terus tanamkan dalam jiwa kecintaan terhadap bangsa Indonesia dan bentengi diri dengan ideologi Pancasila agar tidak dapat terpengaruh dengan serangan-serangan penjajahan dengan gaya baru di era modern ini .”
Tampak hadir dari unsur pimpinan PPM Kota Tangerang antara lain Wakil ketua Joko Rizkie Widokarti, Susanto dan Wasekcab Hesti Wulansari. Acara dilanjutkan dengan Do’a yang dipimpin oleh Sukardi Sanib (Deparcab PPM Kota Tangerang), yang dilanjutkan acara ramah tamah keluarga besar LVRI PIVERI dan PPM Kota Tangerang. Merdeka !!!
(J.A)
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media
1 Comment