Babinsa Koramil 04/JatiAsih Ingatkan Pengendara Motor Untuk Tetap Displin Prokes Saat PPKM Mikro

Spread the love

Jurnalline.com, Kodam Jaya, Kota Bekasi – Dalam rangka percepatan penanganan Covid-19 di wilayah Kota Bekasi, Pelda Parno dan Serda M. Udin Babinsa Koramil 04/Jatiasih kodim 0507/Bekasi bersama personil BKO Yonif Mekanis 202/TM laksanakan PPKM Mikro di Jalan Raya Jati Kramat, Kec.Jatiasih, Kota Bekasi, Sabtu (07/08/2021).

Dalam pelaksanannya Pelda Parno bersama personil BKO melakukan himbauan serta edukasi mengenai pelaksanaan protokol kesehatan seperti, wajib menggunakan masker saat keluar rumah, rajin mencuci tangan, menjaga jarak saat berkomunikasi, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas aktifitas keluar rumah.

Menurut Pelda Suparno hal tersebut dilakukan untuk mencegah serta memutus penyebaran Covid-19 khusunya diwilayah Kelurahan Jati kramat. “Saya tak bosan-bosan untuk melaksanakan PPKM dengan memberikan himbauan serta edukasi protokol kepada warga masyarakat, karena hal tersebut dapat menyelamatkan serta menghindarkan mereka dari paparan Covid-19 yang sampai saat ini masih belum ada obatnya”,ucap Pelda Parno

Terlihat dilokasi Pelda Parno dan Serda M. Udin Babinsa Koramil 04/Jatiasih kodim 0507/Bekasi bersama personil BKO Yonif Mekanis 202/TM menghentikan pengendara motor yang tidak menggunakan masker saat berkendara, yang sekaligus mengingatkannya serta memberikan masker.

Di tempat lain Danramil 04/Jatiasih Kapten Inf Sugiyanto menyampaikan kepada media Pendim, bahwa pelaksanaan PPKM Mikro di tiap-tiap wilayah binaan Babinsa di jajarannya akan terus dilakukan demi menyelamatk serta menjaga agar warga tetap disiplin Prokes agar terhindar daripaparan Covid-19, Ucapnya.

“Mudah-mudahan dengan aktifnya kita melakukan PPKM Mikro diwilayah, kesadaran masyarakat dalam menerapkan prokes di kesehariannya akan tumbuh dengan sendirinya”.harap Kapten Inf Sugiyanto.

Selama pelaksanaan PPKM Mikro di Jalan Raya Jati Kramat, Kec.Jatiasih, semuanya berjalan dengan aman dan tertib.

Editor : Ndre
Sumber : Kodim 0507/Bekasi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.