Kasus Omicron Meningkat, Kolinlamil Vaksin Warga Ibu Kota Di Taman Mini

Spread the love

Jurnalline.com, Jakarta – Kasus positif Covid-19 wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya masih menduduki peringkat pertama di Indonesia. Hal tersebut memicu Pemerintah DKI Jakarta dan segenap jajaran terus bekerja sama dengan stakeholder untuk menggencarkan kegiatan vaksinasi di wilayah Ibukota dan sekitarnya. Mensikapi kondisi tersebut, sebagai bentuk kepedulian terhadap kondisi pandemi saat ini sekaligus membantu menyukseskan program vaksinasi Pemerintah dalam pemulihan Covid-19, Komando Lintas Laut Militer menggandeng Taman Mini Indonesia Indah dalam hal ini PT Taman Wisata Candi menggelar vaksinasi Covid-19 yang berlokasi di Anjungan D.I. Yogyakarta, TMII, Jakarta Timur, Kamis (24/2).

Untuk kegiatan tersebut Kolinlamil mengerahkan 15 vaksinator dari Dinas Kesehatan Kolinlamil untuk menyasar 500 orang para karyawan dan pekerja Taman Mini Indonesia Indah yang belum mendapatkan vaksinasi dosis 1, dosis 2 maupun vaksinasi ketiga atau vaksin booster.

Di lokasi pemberian vaksin, Aspotmar Pangkolinlamil, Kolonel laut (P) Ketut Budiantara yang mewakili Panglima Kolinlamil berharap dengan adanya kegiatan ini maka dapat mencegah atau meminimalisir penyebaran Covid-19 varian Omicron yang semakin melonjak. Dalam kesempatan yang sama, Aspotmar Pangkolinlamil juga mengimbau masyarakat yang telah melakukan dua kali vaksinasi, untuk melakukan vaksin booster.

Dalam perintah hariannya, Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono telah menginstruksikan seluruh jajaran TNI AL untuk menjadi contoh dan teladan dalam mendukung upaya percepatan penanganan wabah Covid-19. Hal tersebut yang mendasari Kolinlamil untuk terus menerus melaksanakan pemberian vaksinasi kepada masyarakat yang membutuhkan.

“Harapan kita program Pemerintah untuk menciptakan herd immunity masyarakat segera tercapai.” ungkap Aspotmar Pangkolinlamil.

Sementara itu, Emilia, selalu Corporate Secretary PT Taman Wisata Candi mengatakan, pihaknya sangat merespon kondisi saat ini yang di mana masyarakat bersama Pemerintah harus bahu-membahu menekan angka Covid-19 dengan menyukseskan program vaksinasi nasional.

“Harapannya, kegiatan vaksinasi ini bisa terus kami gelar dalam upaya mendukung program Pemerintah membentuk herd immunity masyarakat.”ujarnya.

Lebih lanjut, Emilia menyampaikan dengan kerjasama ini tentunya akan tetap meningkatkan pelayanan kepada para wisatawan yang datang ke tempat wisata TMII.

Fram
Editor : Ndre
Sumber : Dispen Kolinlamil

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.