Jurnalline.com, Minsel – Salah Satu sasaran fisik TNI Manunggal Membangu Desa ( TMMD ) ke-115 Desa Tondei-III, Kecamatan Motoling Barat, Kabupaten Minahasa Selatan ( Minsel ) Provinsi Sulawesi Utara antara lain pembangunan 2 MCK.
Adapun pembangunan MCK yang berada disekolah Dasar ( SD ) Negeri Pelita, dan Pembangunan MCK di Gereja Pante Kosta di Indonesia menurut pantauan Tim Media Center Kodim 1302/Min pada Senin (24/10/2022) pukul 09.00 wita khusus pembangunan MCK di SD Negeri Pelita hampir selesai.
“Saat ini Anggota Satgas TMMD yang bertugas membangun MCK di sekolah tersebut sedang melakukan Plesteran dinding dan pemasangan atap seng,” tukasna
Sementara itu Koordinator pembangunan MCK Letnan Dua ( Letda ) Inf Adri Kandowangko menuturkan bahwa “Pembangunan MCK di sekolah ini tidak lama lagi akan selesai, saat ini kami sedang berupaya menyelesaikan pekerjaan plesteran dinding dan pemasangan atap seng.
“Setelahnya kami akan melaksanakan lantenisasi dan pemasangan pintu MCK, harapannya MCK ini bisa segera digunakan oleh para Guru da siswa-siswi di tempat ini, ” pungkasnya
(IskandarEffendy)
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media