Jurnalline.com, Jakarta – Panglima Divisi Infanteri 3 Kostrad, Mayjen TNI Novi Helmy Prasetya, S.I.P., M.I.P. pimpin Napak Tilas dan Upacara Puncak Peringatan Hari Infanteri TNI AD Ke-74 Tahun 2022 yang dilaksanakan di Lapangan Upacara Madivif 3 Kostrad, Pakkatto, Gowa, Sul-Sel. Senin (19/12/2022).
Rangkaian kegiatan Napak Tilas di tempuh sejauh 55 km, dimulai dari titik start Mayonif 700 Raider menuju ke titik finish Madivif 3 Kostrad, sebagai simbol perjuangan dalam melawan penjajah yang dipimpin langsung oleh Panglima Besar Jenderal Sudirman dalam meraih kemerdekaan.
Upacara dalam rangka memperingati Hari Infanteri, diawali dengan penghormatan kepada Inspektur upacara dilanjutkan pemeriksaan pasukan serta pembacaan Ikrar Panglima Besar Jenderal Sudirman dan penyerahan simbol-simbol kebesaran, selanjutnya ritual minum air kelapa sebagai simbol penghilang dahaga dan dilanjutkan dengan kegiatan demonstrasi.
Dalam amanat Komandan Pusat Kesenjataan Infanteri, Letnan Jenderal TNI Arif Rahman, M.A. yang di bacakan Pangdvif 3 Kostrad menyampaikan,” Kita bisa mengambil nilai-nilai berupa jiwa nasionalisme, cinta tanah air, rela berjuang, pantang menyerah dan manunggal dengan rakyat. Nilai-nilai tersebut harus selalu terpatri dalam jiwa dan sikap serta perilaku setiap Prajurit Korps Infanteri.
Lebih lanjut, saya instruksikan agar seluruh Prajurit Korps Infanteri mampu menjadi pelopor dalam mengatasi kesulitan rakyat disekitarnya serta selalu berdiri kokoh diatas pondasi jati diri Prajurit sebagai tentara Rakyat, tentara Pejuang, tentara Nasional dan Profesional. Hal ini selaras dengan tema “Infanteri yang modern dan selalu di hati Rakyat,” jelasnya.
Kegiatan diakhiri dengan acara ramah tamah yang diiringi dengan Drama Kolosal serta pembagian santunan kepada anak yatim yang bertempat di Garasi Kikav 14/JJ dengan suasana yang sangat antusias dan penuh semangat yang terlihat pada wajah-wajah kolaborasi antara Prajurit Divif 3 Kostrad dan Kodam XIV/Hsn.
Alex
Penkostrad
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media