Jurnalline.com, Jakarta – Tanherang Selatan. Komandan Pusat Kesenjataan Arhanud (Danpussenarhanud) Mayjen TNI Dr. Haris Sarjana, S.I.P., M.M., M.Tr (Han)., CGCAE bersama rombongan melakukan kunjungan kerja ke Batalyon Arhanud 1/PBC/1 Kostrad. Tangerang Selatan Serpong (16/01/2023).
Danpussenarhanud didampingi Dirsen Pussenarhanud, Dirbindok Pussenarhanud dan Dirbinlat Pussenarhanud.
Kedatangan Danpussenarhanud beserta rombongan disambut langsung oleh Danyonarhanud 1/PBC/1 Kostrad beserta seluruh prajurit, serta Persit KCK Cabang XIV Koorcab Divif 1 PG Kostrad dengan menampilkan tarian khas dari Betawi yang merupakan tarian selamat datang bagi tamu kehormatan serta penampilan yang atraktif dari tim beladiri perkecabangan dari Satuan Yonarhanud 1 Kostrad.
Dalam pengarahannya, Danpussenarhanud menyampaikan prajurit Arhanud harus Profesional dalam melaksanakan tugas dan senantiasa terus menggali ilmu pengetahuan dan mengikuti perkembangan jaman serta terus mempertahankan prestasi yang telah diukir selama ini.
Kemudian, Danpussenarhanud menyampaikan rasa bangganya bisa berada di tengah-tengah prajurit yang penuh dengan semangat dan antusias.
“Saya bangga dengan Yonarhanud 1/PBC/1 Kostrad. Satuan ini memiliki banyak prestasi yang dapat dibanggakan sehingga harus terus dipertahankan dan di tingkatkan,” ujar Danpussenarhanud.
Alex
Penkostrad
Copyright © 2017 Jurnalline Cyber Media