Berikan Semangat, Babinsa Jatiraden Bantu Pengaspalan Jalan di Permukiman Warga

Spread the love

Jurnalline.com, Kodam Jaya, Kota Bekasi – Karya bakti dan gotong royong merupakan ciri khas bagi TNI kepada rakyat serta sebagai kepedulian terhadap sesama.

Hal itu dibuktikan oleh Babinsa Kelurahan Jatiraden Anggota Koramil 02/Pondok Gede Kodim 0507/Bekasi Serda Lilik Irawan. Ia dengan sigap membantu pengaspalan Jalan yang terletak di wilayah Rt 02 Rw 09 Kel.Jatiraden, Kecamatan Jatisampurna, Kota Bekasi, yang dilakukan bersama warga setempat, Kamis (26/1/2023).

Kegiatan ini merupakan salah satu wujud kepedulian TNI kepada masyarakat di sekitarnya, dan juga sebagai senjata bagi Aparat Komando Kewilayahan.

“Gotong-royong bersama masyarakat sangat penting dan kami laksanakan secara berkelanjutan sehingga kehadiran TNI di masyarakat dapat memberikan dorongan maupun motivasi,” tutur Serda Lilik.

Lurah Jatiraden menambahkan, sasaran yang dapat dirasakan dari kegiatan itu yakni meningkatkan kesejahteraan melalui perbaikan infrastruktur.

“Kegiatan pengaspalan jalan yang dibantu Babinsa bersama masyarakat ini merupakan salah satu fasilitas guna meningkatkan perekonomian masyarakat,” tutupnya.

Di tempat lain Danramil 02/Pondok gede Mayor Inf Akhmad menyampaikan, “Kegiatan tersebut dilakukan oleh Serda Lilik merupakan interaksi secara langsung antara Babinsa dengan warga sehingga dapat mempererat hubungan TNI dan rakyat”.ucap Danramil.

“Semoga dengan semakin dekat nya para Babinsa dengan warga akan lebih mencerminkan kemanunggalan antara TNI dengan rakyat”,harapnya.

Fram
Sumber Kodim 0507/Bekasi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.